Ini Jadwal Acara Pernikahan Wabup Soppeng
Akad nikah Supriansa-A Nurul Muliza akan diadakan 4 Maret 2017 sekitar pukul 09.00 Wita di kediaman A Nunu.
Penulis: Sudirman | Editor: Suryana Anas
Laporan Wartawan Tribun Timur, Sudirman
TRIBUN-TIMUR.COM, SOPPENG -Usai acara lamaran, calon Wabub Soppeng Supriansa, A Nurul Muliza, langsung keluar menyapa tamu, Sabtu (4/2/2017).
Seperti Bupati Soppeng A Kaswadi Razak, Kapolres Soppeng AKBP Dodied Prasetyo Aji, dan sejumlah tamu lainnya.
Sesuai kesepakatan saat lamaran, akad nikah Supriansa-A Nurul Muliza akan diadakan 4 Maret 2017 sekitar pukul 09.00 Wita di kediaman A Nunu.
Resepsi pernikahan akan diadakan Minggu (5/3/2017) di Hotel Clarion Makassar, sekitar pukul 19.00 Wita.
Pihak pengantin perempuan akan melakukan marola 12 Maret mendatang. Rombongan perempuan akan berkumpul di rumah A Nunu, sekitar pukul 08.00 Wita menuju ke Rumah Jabatan (Rujab) Soppeng.
Pada malam harinya, akan dilanjutkan dengan pesta rakyat di Lapangan Gasis Soppeng. (*)

