Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Petugas Kesehatan Jeneponto Senam Menuju Kesorga

Terdapat 18 perwakilan tiap puskesmas yang mengikuti senam sehat yang berlangsung selama tiga hari tersebut.

Penulis: Muslimin Emba | Editor: Imam Wahyudi
muslimin/tribunjeneponto.com
Puluhan petugas kesehatan Kabupaten Jeneponto mengikuti pelatihan senam khusus kesehatan di Lapangan Passamaturukang, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Sabtu (06/08/2016). 

TRIBUNJENEPONTO.COM, BINAMU - Puluhan petugas kesehatan Kabupaten Jeneponto mengikuti pelatihan senam khusus kesehatan di Lapangan Passamaturukang, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Sabtu (06/08/2016).

Dengan mengangkat motto, "Ayo Bergerak Agar Sehat dan Bugar Menuju Kesehatan Olahraga (Kesorga) " para peserta senam sehat tersebut, terlihat antusias mengikuti arahan dari Balai Kesehatan Olahraga Makassar (BPOM).

"Pelatihan kesehatan untuk pencegahan penyakit seperti diabetes, hipertensi, dan untuk memperkuat otot jantung, "ujar salah seorang peserta Syafril Suhaeli.

Terdapat 18 perwakilan tiap puskesmas yang mengikuti senam sehat yang berlangsung selama tiga hari tersebut.

"Ada 18 perwakilan puskesmas yang ikut, yaitu terdiri dari Instruktur kesehatan olahraga dan pengelolah kesehatan olehraga.

Kegiatan tersebut di mulai dari tangga (04/08/2016) dan berakhir hari ini (06/08/2016).

Rencananya, usai pelatihan ini para petugas kesehatan tersebut akan melakukan pelatihan senam terhadap masyarakat umum di setiap puskesmas Jeneponto.

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved