Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Haji 2016

Besok, Bupati Soppeng Lepas JCH

Para JCH Soppeng, akan meninggalkan kabupaten Soppeng pada tanggal 7 Agustus.

Penulis: Sudirman | Editor: Ina Maharani
tribun/awaluddin
Bupati Soppeng, Andi Kaswadi Razak 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Sudirman

TRIBUN-TIMUR.COM,SOPPENG - Bupati Soppeng, A Kaswadi Razak, dijadwalkan akan melepas Jamaah Calon Haji (JCH) Soppeng.

Kabag humas Soppeng, Ilham, Selasa (2/8/2016), mengatakan, pelepasan JCH Soppeng, akan diadakan besok (Rabu) sekitar pukul 09.00 WITA diruang pola kantor bupati Soppeng.

Para JCH Soppeng, akan meninggalkan kabupaten Soppeng pada tanggal 7 Agustus 2016.

Sebelum berangkat ke Makassar, para JCH Soppeng, akan berkumpul di Laburawung, Soppeng.

Rencananya, A. Kaswadi Razak, akan ikut mengantar JCH Soppeng hingga ke asrama haji Sudiang, Makassar.

Sekedar diketahui, JCH Soppeng tergabung dalam kloter pertama bersama kota Makassar.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved