Dugaan Penipuan Berkedok Jalan Sehat
Kapolres Pangkep Bantah Hadiri Jalan Sehat GIS-Ubaindo
Penyelenggara atas nama Gerakan Indonesia Sehat (GIS) dan Ubaindo.
Penulis: Munjiyah Dirga Ghazali | Editor: Ilham Mangenre
TRIBUNPANGKEP.COM, PANGKAJENE- Kapolres Pangkep AKBP Edy Kurniawan membantah kabar dirinya telah memenuhi undangan Jalan Sehat 2016 di Lapangan Citramas, Kecamatan Pangkajene, Pangkep, Minggu (15/5/2016).
Menurut warga setempat, agenda jalan sehat itu tidak jelas, Lapangan Citramas pada hari Minggu itu sepi kegiatan.
Penyelenggara atas nama Gerakan Indonesia Sehat (GIS) dan Ubaindo. [Baca juga: Curhat Ketua Panitia Jalan Sehat Toraja Utara, Duit Pribadi Habis Rp 30 Juta]
"Hari Minggu saya menghadiri acara di pesantren yang ada di Pangkep, bukan jalan sehat seperti yang dikatakan panitia jalan sehat," kata Edy Kurniawan kepada tribunpangkep.com, Rabu (18/5/2016).
"Tidak benar itu, saya juga tidak pernah terima undangan dan menghadiri acara tersebut," ujarnya.
Terpisah, Kepala Humas Polres Pangkep AKP Edy Anwar juga mengakui tidak pernah ada undangan panitia Jalan Sehat untuk sang kapolres.
"Di kantor tidak ada undangan seperti itu, tidak pernah ada," katanya.
Sebelumnya, Anwar, salah satu panitia Jalan Sehat 2016 Pangkep, mengatakan, Edy Kurniawan yang membuka acara tersebut.
"Sebelum jalan sehat dimulai, pak Kapolres Pangkep yang buka," ungkapnya. (*)


