Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Harga Tiket Meet and Greet Aldi CJR Mulai Rp 300 Ribu

Sudah termasuk foto bareng, souvenir, tanda tangan, Mini Concert, dan bermain di semua wahana

Penulis: Sakinah Sudin | Editor: Suryana Anas
zoom-inlihat foto Harga Tiket Meet and Greet Aldi CJR Mulai Rp 300 Ribu
HANDOVER
Aldi CJR

Laporan Wartawan Tribun Timur, Sakinah Sudin

TRIBUNTIMUR.COM, MAKASSAR- Manajemen Trans Studio Theme Park (TSTP) Makassar bekerja sama Delapan Creative Agency akan mengadakan Meet and Greet Aldi CJR bertajuk Get Up, Show Up, and Never Give Up”, pada 22 Mei mendatang.

Manager Event Delapan Creative Agency, Dini Dinda, ada dua jenis tiket bagi para penggemar yang ingin bertemu secara langsung dengan Aldi, tiket Alvaro dan Maldini.

Tiket Alvaro seharga Rp 600 ribu, sedang Maldini Rp 300 ribu. Harga sudah termasuk foto bareng, souvenir, tanda tangan, Mini Concert, dan bermain di semua wahana.

"Bedanya pada sesi foto. Untuk sesi foto untuk Alvaro foto bareng dua oran per sesi dan tanda tangan, sedangkan untuk Maldini foto bareng delapan orang per sesi namun tanpa tanda tangan," jelasnya kepada Tribun di Makassar, Senin (16/5/2016).

Selain itu, lanjutnya, Aldi juga akan menggelar Mini Concert di TSTP Makassar, pada hari yang sama, pukul 16.00 Witaa, dengan HTM Rp 200 ribu sudah termasuk bermain disemua wahana. Aldi tidak tampil sendirian, namun Salshabilla Adriani dan Karel Susanteo juga akan turut meramaikan acaranya.

Ia meambahkan, para penggemar Aldi yang datang pada Meet and Greet akan kompak mengenakan pakaian berwarna hitam dan putih. Acara ulang tahun Aldi juga dirayakan di Makassar atas banyaknya permintaan para fans Makassar diakun social media. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved