Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

22 Mei, Aldi CJR Sapa Penggemar di Makassar

Dalam rangka ulang tahun Aldi CJR yang ke-16.

Penulis: Sakinah Sudin | Editor: Suryana Anas
zoom-inlihat foto 22 Mei, Aldi CJR Sapa Penggemar di Makassar
HANDOVER
Aldi CJR

Laporan Wartawan Tribun Timur, Sakinah Sudin

TRIBUNTIMUR.COM, MAKASSAR -Manajemen Trans Studio Theme Park (TSTP) Makassar kembali menghadirkan sajian menarik kepada para pengunjung.

Menggandeng event organizer Delapan Creative Agency, TSTP Makassar akan mengadakan kegiatan bertajuk “Get Up, Show Up, and Never Give Up”, pada 22 Mei mendatang.

Manager Event Delapan Creative Agency, Dini Dinda, kepada tribun-timur.com, kepada Tribun, Senin (16/5/2016), mengatakan kegiatan itu dalam rangka ulang tahun Aldi CJR yang ke-16.

Perayaan ulang tahun ini akan diawali dengan Meet and Greet yang disajikan secara eksklusif dan special untuk para penggemar Aldi.

Pada sesi Meet and Greet, Aldi akan menyapa langsung dan berbagi pengalaman bersama penggemarnya di Trans City Teather, TSTP Makassar, pada pukul 13.00 Wita. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved