TRIBUN DRONE
FOTO DRONE: Cantik, Begini Suasana Kota Jeneponto di Malam Hari
Secara etimologi kabupaten Jeneponto berasal dari kata jene (air) dan Ponto (gelang)
Penulis: Sanovra Jr | Editor: Ina Maharani
TRIBUN-TIMUR.COM - Gemerlap cahaya lampu Kabupaten Jeneponto saat malam hari yang terekam dari udara saat Tim Tribun Timur Celebes Explorer 2016 berada di kabupaten Jeneponto, Sulsel, Minggu (1/5/2016) malam.
Kabupaten Jeneponto merupakan salah satu Daerah Tingkat II di provinsi Sulawesi Selatan. Ibu kota kabupaten ini terletak di Kota Jeneponto. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 749,79 km2 dan berpenduduk sebanyak ±300.000 jiwa.
Kabupaten Jeneponto terletak di ujung bagian Barat wilayah Propinsi Sulsel yang jarak tempuhnya dari Kota Makassar sekitar 90 km. Secara etimologi kabupaten Jeneponto berasal dari kata jene (air) dan ponto (gelang)



