Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Kepsek SD Joko Harap Iksan: Biar Ruang Kelas Saja, Jangan mi Permanen Kalau belum Bisa

Dia berharap Iksan Iskandar peduli kondisi SD Joko yang "termiskin" di Sulsel itu.

Penulis: Muslimin Emba | Editor: Ilham Mangenre
Kepsek SD Joko Harap Iksan: Biar Ruang Kelas Saja, Jangan mi Permanen Kalau belum Bisa - kepala-sekolah-sd-joko-3_20160421_110853.jpg
muslimin emba/tribunjeneponto.com
Kepala sekolah SD Joko, Nurlia Bulu , di teras Kantor Bupati Jeneponto, Jl Lanto Dg Pasewang, Kecamatan Binamu, Kamis (21/4/2016) pagi. Nurlia temani guru bantunya Sitti Lima.
Kepsek SD Joko Harap Iksan: Biar Ruang Kelas Saja, Jangan mi Permanen Kalau belum Bisa - murid-tangguh-jeneponto_20160418_123523.jpg
muslimin emba/tribunjeneponto.com
Murid kelas empat SD Joko Adel Fahreza Azis (9) gendong adik balitanya sambil belajar di sekolah, di Desa Bangkala Loe, Kecamatan Bontoramba, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Senin (18/4/2016).
Kepsek SD Joko Harap Iksan: Biar Ruang Kelas Saja, Jangan mi Permanen Kalau belum Bisa - dinding-sd-joko_20160210_144634.jpg
muslimin emba/tribunjeneponto
Dinding Sekolah SD di Dusun Joko, Desa Bangkalaloe, Kecamtan Bontoramba, Kabupaten Jeneponto, Sulsel, Rabu (10/2/2016)

TRIBUNJENEPONTO.COM,BINAMU- Permohonan Unit Sekolah Baru (USB) maksud kedatangan Kepala Sekolah SD Joko Nurliah Bulu dan guru bantunya Sitti Lima berkunjung di Kantor Bupati Jeneponto, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Senin (21/04/2016).

"Tidak jelas ini kapan dibangun, karena saya dapat kabar semalam, itu tim peninjau kementrian yang datang kemarin katanya tidak bisa karena sudah ada NPSN (Nomor Pokok Sekolah Nasional) dan Dapodik (Data Pokok Pendidikan)," kata Nurliah kepada tribunjeneponto.com di teras kantor tersebut.

Nurliah mengaku sudah teramat priahatin melihat murid-murid SD Joko yang belajar di kolong rumah warga, sejak 2012.

Tak kunjung diberi fasilitas gedung oleh Pemkab Jeneponto.

Padahal sudah over kapasitas, bangku untuk murid saja tak cukup.

"Resah mentong mi hatiku kurasa karena berapa kali ma dijanji, ditinjau baru unjung-unjungnya tidak bisa ji, makanya barupa ini beranikang i diriku mau menghadap ke bapak bupati," tutur Nurliah.

Dia berharap Iksan Iskandar peduli kondisi SD Joko yang "termiskin" di Sulsel itu.

"Mau ja minta ke bapak uluran tangannya untuk bangun ruangan tambahan, jangan mi juga permanen kalau memang belum bisa, karena mau mi naik kelas lima ini siswaku," ujarnya.

Belum Diterima

Hingga saat ini, keduanya belum diterima Bupati Jeneponto Iksan Iskandar, belum datang.

Baca juga: Ditanya Soal SD Joko Jeneponto: Untuk Sementara Saya Prihatin

Nurlia dan Sitti Lima masih berdiri menunggu sang bupati di teras kantor.

Baca juga: SD Joko Jeneponto Butuh Bangku, Kursi Guru Pun Ditempati Murid

SD Joko didirikan pada Tahun 2012.

Peserta didik sekolah kolong rumah ini 74 murid. [baca juga: Sosok Pemilik Rumah yang Ditempati SD Joko Jeneponto]

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved