Drainase Buruk, Jalan BTN Minasa Upa Digenagi Air
Genangan air nampak sama sekali tidak surut meski sejak sekitar pukul 10.30 Wita hujan sudah berhenti turun.
Penulis: Abdul Azis | Editor: Anita Kusuma Wardana
TRIBUN TIMUR/ABD AZIZ
Akibat drainase buruk, Jl di BTN Minasa Upa, Kecamatan Rappocini, Makassar tergenang air, Jumat (22/01/2016).
Laporan Tribun Timur Abdul Aziz Alimuddin
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR- Akibat drainase buruk, Jl di BTN Minasa Upa, Kecamatan Rappocini, Makassar, tergenang air, Jumat (22/01/2016).
Air menggenangi separuh jalan di Blok N BTN Minasa Upa usai hujan.
Genangan air nampak sama sekali tidak surut meski sejak sekitar pukul 10.30 Wita hujan sudah berhenti turun.
Tidak terlihat pembuangan atau drainase besar yang bisa mempercepat air surut.
"Ar dibadan jalan biasanya sudah tidak ada kalau terkena matahari dan tidak hujan lagi. Tapi diselokan tetap ada" kata warga setempat, Adi, Jumat (22/1/2016).
