Idul Fitri 1436 H
Sekkot Palopo Larang Kadis Lebaran di Luar Kota
"Kami sudah menyurati kepala dinas agar melaksanakan shalat Idulfitri di Palopo," ujar Sekretaris Kota Palopo, Kasim Alwi.
Penulis: Sudirman | Editor: Ina Maharani
TRIBUN TIMUR/SUDIRMAN
rapat bersama PDAM dengan Wakil Wali Kota Palopo, Akhmad Syarifuddin dan Sekot Palopo, Muh. Kasim Alwi.
Laporan Wartawan Tribun Timur, Sudirman
TRIBUN-TIMUR.COM,PALOPO - Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo, melarang Kepala Dinas (Kadis), keluar daerah saat hari lebaran mendatang.
"Kami sudah menyurati kepala dinas agar melaksanakan shalat Idulfitri di Palopo," ujar Sekretaris Kota Palopo, Kasim Alwi.
Ia menambahkan, penyampaian tersebut sengaja dilakukan agar kadis di Palopo, bisa melaksanakan salat Idulfitri bersama wali kota.