Maros
Tabuhan Drum Bupati Awali Kompetisi Pelajar di Maros
Pukulan Drum Bupati Awali Kompetisi Pelajar di Maros
Editor:
Muh. Irham
MAROS, TRIBUN-TIMUR.COM - Ratusan pelajar di Kabupaten Maros akan berlomba menjadi yang terbaik di Festival Pelajar 2011 yang digelar 5 sampai 21 Mei di berbagai tempat di Maros.
Acara tersebut dibuka Bupati Maros HM Hatta Rahman didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Maros Hj Suraidah Kamis (5/5/2011) di Aula Masjid Al Markaz Maros dengan menabuh drum.
Bupati berharap semua peserta berkompetisi dengan sehat dalam festival yang memperlombakan pidato bahasa inggris, lomba mewarnai, baca puisi, lomba band, dan berbagai lomba ini.(*)