Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Barcelona

Barcelona Pertahankan Pep Guardiola

BARCELONA, TRIBUN-TIMUR.COM - Barcelona mengumumkan bahwa pelatih Pep Guardiola telah memperpanjang ikatan untuk satu musim ke depan.

Laporan: Mursalim Djafar

BARCELONA, TRIBUN-TIMUR.COM - Barcelona mengumumkan bahwa pelatih Pep Guardiola telah memperpanjang ikatan untuk satu musim ke depan.

Itu artinya Pep akan menjadi pelatih keempat terlama yang pernah menukangi Barca.

Pelatih berusia 40 tahun itu secara verbal telah menyetujui proposal baru yang ditawarkan Barca pada awal bulan ini. Tapi, hari ini (23/2) proposal itu akhirnya resmi ditandatangani.

Kontrak baru Pep berlaku hingga 30 Juni 2012. Andai mampu memenuhi durasi tersebut, Pep akan menjadi pelatih keempat terlama yang pernah menangani Barca setelah Johann Cruyff, John Richard Greenwell, dan Frank Rijkaard.

Pep pertama kali menangani Barca pada 2008. Di luar dugaan, pelatih yang sebelumnya tidak memiliki pengalaman melatih di tim senior ini, bisa memberikan treble gelar untuk Carles Puyol dkk. Hebatnya lagi, catatan memenangi La Liga, Copa del Rey, dan Liga Champion dalam satu musim adalah untuk yang pertama kalinya bagi sebuah klub asal Spanyol.

"Selama dua setengah musim sebelumnya, Guardiola telah memimpin tim menuju kesuksesan, dengan meraih total 8 dari 10 kemungkinan titel," demikian bunyi pernyataan di situs resmi Barca.

"Selain itu, kesuksesan itu diperoleh lewat sepak bola yang menjadi ciri khasnya, yang mengundang pujian dari berbagai pihak dan berhasil mendatangkan rekor bagi tim maupun individu. Rekor terakhir yang ia catat adalah jumlah kemenangan (79) dari 100 laga perdananya di liga Spanyol."

Selain sukses mempertahankan Guardiola, pada hari yang sama Blaugrana juga berhasil membuat Sergio Busquets dan Bojan Krikic menandatangani kontrak jangka panjang. Berikutnya, Barca dikabarkan akan menyodorkan ikatan baru kepada Eric Abidal.(*)

Sumber:
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved