Pilkada Sinjai 2018
Baliho SBY-AMM dan Takyuddin-Mizar Rusak, Seto-Kartini Utuh di Bikeru I Sinjai Selatan
Selain baliho pasangan calon bupati tersebut, baliho pasangan calon Gubernur Nurdin Abdullah-A Sudirman juga rusak.
Penulis: Samsul Bahri | Editor: Mahyuddin
Laporan Wartawan Tribun Timur, Syamsul Bahri
TRIBUNSINJAI.COM, SINJAI SELATAN - Baliho pasangan calon Bupati Sinjai Takyuddin Masse-Mizar Roem dan Sabirin Yahya-A Mahyanto (SBY-AMM) tampak tidak utuh di Lapangan Bikeru I, Kecamatan Sinjai Selatan, Senin (8/4/2018).
Sedang baliho pasangan A Seto Gadhista Asapa-A Kartini Ottong tampak utuh.
Selain baliho pasangan calon bupati tersebut, baliho pasangan calon Gubernur Nurdin Abdullah-A Sudirman juga rusak.
Pekan lalu dua pasangan calon bupati di Sinjai itu melakukan aksi protes ke Panwaslu karena balihonya mengalami kerusakan.
Baca: Sehati Janji Bikin 100 Sumur Bor Buat Petani Sinjai
Tim Seto-Kartini dan Takyuddin melaporkan kerusakan baliho tersebut.
Mereka menduga ada warga yang sengaja merusak baliho itu.
Divisi Hukum Panwaslu Saefuddin mengatakan, pihaknya sementara turun mengawasi baliho dan alat praga lainnya.(*)