Keren, Pemuda Tapporang Pinrang Percantik Jalan Desa dengan Mural
Aksi pemuda di Kampung Baru, Desa Tapporang, Kecamatan Batu Lappa, Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan (Sulsel) patut diacungi jempol.
Penulis: Hery Syahrullah | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan Wartawan TribunPinrang.com, Hery Syahrullah
TRIBUNPINRANG.COM, BATU LAPPA - Aksi pemuda di Kampung Baru, Desa Tapporang, Kecamatan Batu Lappa, Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan (Sulsel) patut diacungi jempol.
Pasalnya, mereka menunjukkan kreatifitasnya lewat aksi menggambar aneka mural di bahu jalanan kampungnya.
"Kami ingin menunjukkan bahwa pemuda di desa itu juga eksis dalam berkreasi," tutur Hamdan, salah seorang tokoh pemuda setempat.
Ia menyebutkan, tempat tersebut pas untuk dijadikan objek berswafoto, apa lagi kampung tersebut akrab dengan nuansa gunung.
"Semoga gerakan ini bisa menjadi pemantik untuk lebih kreatif lagi ke depan," ucap Hamdan.
Ia berharap, tempat tersebut nantinya bisa menjadi pusat kreasi para pemuda-pemudi di desa tersebut.
"Ini baru tahap awal. Ke depan, kami akan kembangkan kreatifitas semacam ini," pungkas Hamdan.(*)
