Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

581 Peserta Ikuti MTQ Tingkat Kabupaten Enrekang

Perlombaan yang memprtemukan Qori' dan Qoriah terbaik dari seluruh kecamatan itu dibuka langsung oleh Bupati Enrekang, Muslimin Bando.

Penulis: Muh. Asiz Albar | Editor: Hasriyani Latif
m aziz albar/tribunenrekang.com
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Enrekang menggelar Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXVI tingkat Kabupaten Enrekang di Lapangan Langsagaga, Kecamatan Maiwa, Enrekang, Sulawesi Selatan, Rabu (7/2/2018). 

Laporan Wartawan TribunEnrekang.com, Muh Azis Albar

TRIBUNENREKANG.COM, MAIWA - Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXVI tingkat Kabupaten Enrekang masih berlangsung di Lapangan Langsagaga, Kecamatan Maiwa, Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan, Rabu (7/2/2018). 

Kegiatan itu diikuti 581 peserta perwakilan dari seluruh kecamatan yang akan bertanding dalam 23 cabang perlombaan. Di antaranya Tilawah, Tartil, Hifsul Quran, MHQ, dan Kaligrafi.

Perlombaan yang mempertemukan Qori' dan Qoriah terbaik dari seluruh kecamatan itu dibuka langsung oleh Bupati Enrekang, Muslimin Bando. 

Baca: Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesejahteraan Selayar Buka MTQ di Kecamatan Benteng

Baca: Pemkab Gelar MTQ di Bajo, Calon Bupati Luwu Ini Curhat Begini di Facebook

Muslimin Bando sekaligus melantik para dewan hakim atau juri yang akan memberi penilaian dalam MTQ tersebut.

Menurut Ketua Panitia, Kamaruddin Sita, MTQ tersebut sebagai sarana mencari bakat terbaik untuk mewakili Enrekang dalam ajang MTQ tingkat provinsi nantinya.

"Lewat MTQ ini kita ingin memasyarakatkan budaya membaca Alquran, sekaligus mencari peserta terbaik yang akan mewakili Enrekang dalam MTQ tingkat provinsi di Luwu Timur, Maret mendatang," katanya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved