Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Aman Target Menang Satu Putaran Pilkada Takalar

Aman Target Menang Satu Putaran Pilkada Takalar

Editor: Imam Wahyudi
TAKALAR, TRIBUN-TIMUR.COM--Setelah mendapatkan dukungan dari Partai Demokrat, pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Takalar, A Makmur A Sadda- Nashar A Baso, kian percaya diri mampu memenangkan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Takalar, tahun ini. Pasangan ini pun yakin akan mengungguli beberapa bakal pasangan calon lainnya.

Pasangan ini bahkan, yakin akan menang dalam Pemilukada Takalar dalam satu putaran." Aman satu putaran," sebut Dedi Hasta, Manager Program Aman, Jumat (6/7/12/12).

Untuk merealisasikan target tersebut, pihaknya saat ini terus berkerja keras di lapangan. Tim yang telah dibentuk terus melakukan pergerakan untuk memperkuat Aman. Bergabungnya Demokrat di Aman, membuat pasangan Aman telah mengantongi delapan kursi. Sebelumnya, Aman telah mengantongi lima kursi saat masih  didukung oleh tiga partai yakni PDK, PPP, dan PKNU.


Sebelumnya, sikap optimistis juga telah diungkapkan oleh pasangan Burhanuddin Baharuddin- Natsir Ibrahim (Niat-Ku). Pasangan yang diusung oleh Partai Golkar ini, juga yakin mampu memenangkan Pemilukada Takalar meski hanya didukung oleh Partai Golkar.
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved