Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Makassar

Pelatih PSBS Biak Waspada Bola Mati PSM Makassar

Divaldo Alves menyebut, PSM Makassar ditunjang pemain berpostur tinggi dalam memanfaatkan bola set piece.

Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Sudirman
Ist
BOLA MATI - Skuad PSM Makassar saat menyambut bola melawan Dewa United pada pekan 12 Super League 2025/2026 di Banten International Stadium, Serang, Banten, Minggu (9/11/2025). Pelatih PSBS Biak Divaldo Alves waspada bola mati PSM Makassar ketika bertemu pada pekan 13 Super League di Stadion BJ Habibie, Parepare, Jumat (21/11/2025) sore. 

“Tim kita sejak laga terakhir mentalnya bagus sekali. Apalagi kita kalah (tertinggal) 1-0 dan menang 2-1 dengan tim papan atas (Persita). Mental booster buat tim kita,” katanya.

PSBS Biak saat ini dalam suasana bagus menatap pertandingan melawan PSM Makassar.

Divaldo Alves berharap, anak asuhnya tampil fight lagi untuk naik peringkat di klasemen.

Menurutnya, lawan PSM Makassar menjadi pertandingan yang penting.

Mengingat kedua tim cuma terpaut tiga poin di klasemen.

PSBS Biak di peringkat 15 dengan sembilan poin, PSM Makassar di posisi 12 dengan 12 poin.

Jika menang, tim Badai Pasifik bisa mengkudeta posisi PSM Makassar.

“Pertandingan penting karena tim yang mendapat tiga poin lebih naik ke posisi yang lebih nyaman,” ucapnya.

Namun, sekarang fokus Divaldo Alves mengembalikan kebugaran fisik pemainnya.

Pasalnya, Patrias Rumere cs menjalani perjalanan panjang untuk tiba di Kota Parepare.

Penyebabnya, penerbangan menuju Kota Makassar alami delay.

“Kita perjalanan panjang sekali, kita dari jam 6 pagi (berangkat), tiba di sini jam 11 malam. Kita sudah tahu di bandara ada beberapa perusahaan delay, sudah lama di Indonesia. Pemain kita lelah. Mudah-mudahan besok bisa recovery dan fight supaya dapat tiga poin,” pungkasnya.  (*)

 

 

 

 

Sumber: Tribun Timur
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved