Dari Sabang hingga Merauke, 32.373 Bikers Padati Honda Bikers Day Garut
Sejak pertama kali digelar 2009, HBD menjadi wadah silaturahmi pencinta sepeda motor Honda.
Ringkasan Berita:
- 32.373 bikers Honda dari seluruh Indonesia kumpul di Honda Bikers Day 2025 di Garut.
- Acara berlangsung di empat pulau besar dan menghadirkan berbagai hiburan.
- HBD 2025 melanjutkan tradisi 14 tahun Honda Bikers Day sebagai ajang silaturahmi bikers terbesar di Indonesia.
TRIBUN-TIMUR.COM – Garut kembali menjadi lautan bikers.
Sebanyak 32.373 bikers Honda dari berbagai penjuru nusantara tumpah ruah dalam gelaran Honda Bikers Day (HBD) 2025.
Mengusung tema 'Brotherhood Festival', silaturahmi akbar ini menjadi menjadi momen merayakan kebersamaan lintas generasi para pecinta sepeda motor Honda.
Sejak pertama kali digelar 2009, HBD menjadi wadah silaturahmi pencinta sepeda motor Honda untuk berbagi semangat 'Satu Hati'.
Tahun ini, semangat tersebut diwujudkan melalui festival kebersamaan yang menjadi ajang berkumpul sekaligus ruang untuk berkontribusi bagi masyarakat sekitar melalui kegiatan sosial dan pemberdayaan ekonomi lokal.
Tahun ini, HBD hadir di empat pulau besar Indonesia.
Dimulai dari Istana Maimun, Medan 11 Oktober yang dihadiri 1.567 bikers wilayah Sumatera.
Dilanjutkan dengan HBD Kalimantan di Dome Balikpapan 25 Oktober yang disambut antusias 5.857 bikers.
Lalu HBD Sulawesi di Lapangan KONI Manado 1 November yang menjadi ajang silaturahmi 4.485 pecinta sepeda motor Honda.
Antusiasme masyarakat dan para bikers di setiap wilayah begitu tinggi.
Baca juga: Honda Bikers Day 2025: Dari Sumatera, Kalimantan, Sulawesi hingga Jawa
Bahkan banyak peserta yang melanjutkan perjalanan untuk bergabung dalam gelaran HBD di Jawa.
Puncak kebersamaan HBD 2025 di Lapangan Yonif Raider 303 Cikajang, Garut, Jawa Barat, Sabtu (15/11/2025).
Sebanyak 20.464 bikers bersatu dalam keseruan dan cerita sesama pecinta motor Honda dari berbagai penjuru negeri.
HBD di Garut menyuguhkan beragam hiburan dan aktivitas seru yang mempererat solidaritas antar bikers.
| Deretan Promo Motor Honda November 2025: Scoopy, BeAT, ADV160, Sport Series |
|
|---|
| Mau Beli Honda Scoopy Kuromi? Cek Harga OTR Makassar dan Fitur Menarik |
|
|---|
| Warna Baru, Tampilan Skutik Retro New Honda Scoopy Makin Kece |
|
|---|
| Double Prestasi! Pembalap Astra Honda Kuasai Podium di Malaysia dan Kejurnas Motocross 2025 |
|
|---|
| Puncak Honda Bikers Day 2025, Ribuan Bikers Siap Padati Garut |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/20251117-Honda-Bikers-Day-Garut.jpg)