Pengajian Jamiyyah Al-Azhar 34 Makassar Bahas Budaya Curhat Anak-Orangtua
Kegiatan ini menjadi wadah mempererat silaturahmi sekaligus meningkatkan keimanan keluarga besar Al-Azhar Hertasning Makassar.
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Pengajian Rutin Bulanan Jamiyyah SD Islam Al-Azhar 34 Makassar kembali digelar di Masjid Sekolah, Kamis, 20 November 2025.
Kegiatan ini menjadi wadah mempererat silaturahmi sekaligus meningkatkan keimanan keluarga besar Al-Azhar Hertasning Makassar.
Acara tersebut dihadiri Ketua Yayasan Sinergi Insan Unggul, Direktur, Ketua Jamiyyah beserta jajarannya, tenaga pendidik, orangtua siswa, serta tamu undangan lainnya.
Ketua Jamiyyah SD Islam Al-Azhar 34 Makassar, Dr. A. Santi, menyampaikan rasa syukur atas antusias para orangtua yang selalu meluangkan waktu mengikuti pengajian.
“Tak hentinya saya berterima kasih atas antusias seluruh orangtua yang hadir. Diharapkan kegiatan pengajian ini semakin mengakrabkan kita dan membawa manfaat,” ujarnya.
Sebagai informasi, Jamiyyah merupakan organisasi orangtua murid Sekolah Islam Al-Azhar yang memiliki peran penting dalam mendukung kemajuan sekolah. Jamiyyah memiliki susunan kepengurusan yang terstruktur agar setiap program berjalan lebih terarah dan berkelanjutan.
Pengajian yang dihadiri sekitar 300 peserta ini menghadirkan Ust. H. Muhammad Fakhrurrazi Anshar, doktor lulusan International University, dengan kajian bertema “Membangun Budaya Curhat Anak Kepada Orangtua.”
Dalam kajiannya, Ust. Fakhrurrazi menekankan pentingnya manajemen waktu bagi orangtua sebagai bentuk teladan utama. Ia mengingatkan agar orangtua tidak menunda sholat, membiasakan bangun subuh lebih awal, tidak memegang gawai saat bersama anak, dan mengupayakan waktu untuk beraktivitas bersama keluarga.
Ia juga menegaskan pentingnya keterlibatan orangtua dalam merawat, mendampingi, serta memperhatikan tumbuh kembang anak sebagai bagian dari tanggung jawab spiritual dan emosional dalam keluarga.
Makassar
| Hak Suara Kepala Keluarga Bisa Didelegasikan saat Pemilihan RT, Ini Aturannya |
|
|---|
| Daftar Dokumen Disita Kejati Kasus Pengadaan Bibit Nanas Rp60 M Milik Pemprov Sulsel |
|
|---|
| Mengintip Perjalanan MAN 2 Makassar Juara OMI 2025 |
|
|---|
| Perdana Dampingi PSM Makassar di Stadion BJ Habibie, Tomas Trucha Janjikan Kemenangan |
|
|---|
| Wajib Pilih Ketua RT Makassar Minimal Diatas 17 Tahun |
|
|---|
