Kalla Toyota Tampilkan Inovasi dan Promo Spesial di GIIAS Makassar 2025
Hal ini disampaikan General Manager Marketing Kalla Toyota, Suliadin dalam podcast Tribun Business Forum yang disiarkan melalui YouTube Tribun Timur.
Penulis: Rudi Salam | Editor: Abdul Azis Alimuddin
Iya, benar. Tahun ini pasar otomotif di wilayah Indonesia Timur turun sekitar 10 persen. Tapi Toyota justru mencatatkan peningkatan market share hingga 39,7 persen, naik sekitar 7 persen dibanding tahun sebelumnya.
Kami memiliki jaringan 30 cabang di empat provinsi, Sulawesi Selatan, Tenggara, Tengah, dan Barat. Strateginya adalah tetap agresif dan tidak ikut melambat.
Saat market turun, kami memilih melawan arus. Kami percaya bahwa meskipun daya beli menurun, minat beli masyarakat tetap ada. Jadi kami hadir lebih dekat, memperbanyak event, menawarkan kemudahan transaksi, dan memperkuat layanan purna jual agar pelanggan merasa aman dan nyaman.
Di Makassar sendiri, Kalla Toyota tampak sangat aktif. Hampir setiap minggu ada event di pusat perbelanjaan. Apa tujuan dari kegiatan yang begitu intens ini?
Tujuan utamanya adalah mempertahankan momentum pasar. Kalau kita ikut arus pasar yang menurun, maka semuanya akan turun. Tapi kami di Kalla Toyota memilih untuk menciptakan pasar.
Kami melihat setiap tantangan pasti ada peluang. Jadi, kami terus mendekat ke masyarakat, menghadirkan program yang menarik, mempermudah proses pembelian, memberikan kemudahan layanan purna jual, serta memastikan pelanggan mendapatkan nilai lebih, terutama dalam hal harga jual kembali kendaraan mereka.
Nah, kita bicara tentang GIIAS 2025 yang akan berlangsung pada 5 sampai 9 November di Makassar. Kalla Toyota disebut akan hadir dengan booth paling besar dan interaktif. Apa yang ingin ditonjolkan tahun ini?
Tahun ini kami hadir dengan konsep total, baik dari sisi ekosistem maupun produk.
Ada dua fokus utama yang ingin kami tonjolkan, kendaraan ramah lingkungan, dan segmen GR lini mobil sport Toyota.
Toyota saat ini memiliki sekitar 26 line-up produk di berbagai segmen, sedan, MPV, SUV, hingga kendaraan komersial.
Semua ada. Dan di GIIAS nanti, kami ingin masyarakat merasakan langsung kemudahan, inovasi, serta kenyamanan yang ditawarkan Toyota.
Boleh dibocorkan sedikit, kendaraan hybrid apa saja yang akan dibawa ke GIIAS tahun ini?
Di GIIAS 2025, kami akan menghadirkan beberapa line-up hybrid unggulan seperti All New Hilux Rangga, All New Yaris Cross, All New Alphard HEV, All New Kijang Innova Zenix HEV, dan ToyotaGR Supra.
Khusus Zenix Hybrid, model ini menjadi primadona di wilayah Sulawesi. Dari total penjualan hybrid kami, sekitar 80 persen adalah Zenix Hybrid.
Penjualan kendaraan hybrid secara keseluruhan bahkan meningkat 15 sampai 20 persen dibanding tahun lalu, dengan total lebih dari 1.000 unit hingga Oktober ini.
| Inovasi Home Charging PLN Jadi Pusat Perhatian di GIIAS Makassar 2025 |
|
|---|
| 457 Unit Toyota Terjual di GIIAS Makassar, Terlaris Rush Innova dan Calya |
|
|---|
| Pamer 5 Mobil Andalan di GIIAS Makassar, Kalla Toyota Banjir Promo dan Hadiah |
|
|---|
| Kalla Toyota Pamer 5 Mobil Terbaiknya di GIIAS Makassar, Banjir Promo dan Hadiah |
|
|---|
| Buka GIIAS Makassar 2025, Munafri Dorong Ekonomi Otomotif Daerah Bertumbuh |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/20251030-Manajemen-Kalla-Toyota-dan-mitra-leasing.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.