Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pilrek unhas 2025

Prof Jamaluddin Jompa Unggul Telak di Senat Unhas, Balikkan Survei Pilrek Oktober Lalu

Prof. Jamaluddin Jompa (Prof. JJ) memperoleh 74 suara pada pemilihan rektor Universitas Hasanuddin periode 2026–2030. 

Editor: Muh Hasim Arfah
TRIBUN-TIMUR.COM
PILREK UNHAS - Prof Jamaluddin Jompa sukses meraih 74 suara dalam pemilihan calon rektor di Unhas Hotel & Convention, Kampus Unhas, Tamalanrea, Makassar pada Senin (3/11/2025). Prof Jamaluddin Jompa membalikkan survei yang beredar sebulan sebelum penjaringan calon rektor. 

Ringkasan Berita:
  • Survei mengunggulkan Prof Budu dan Zulfajri Basri Hasanuddin beredar Oktober 2025 lalu 
  • Prof. Jamaluddin Jompa memperoleh 74 dari 93 suara senat di Penjaringan Calon Rektor

TRIBUN-TIMUR.COM- Hasil penyaringan Senat Akademik Universitas Hasanuddin (Unhas) di Hotel & Convention Universitas Hasanuddin, Senin (3/11/2025) menjadi titik balik penting dalam dinamika Pemilihan Rektor periode 2026–2030. 

Dari 93 anggota Senat yang memiliki hak suara, Prof. Jamaluddin Jompa (Prof. JJ) memperoleh 74 suara. 

Prof Budu mengantongi 18 suara.

Kemenangan telak ini menegaskan jarak lebar antara persepsi publik yang dibentuk melalui survei sebelumnya. 

Sebelum penjaringan calon rektor hari ini, beredar survei pada 1–10 Oktober 2025 ini melibatkan 200 mahasiswa dari 15 fakultas di Unhas.

Survei ini mengunggulkan Prof Budu dengan elektabilitas 45 persen.

Baca juga: Jika Terpilih Jadi Rektor Unhas, Prof Sukardi Weda Bakal Bangun Jalan Layang di Tamalanrea

UNHAS - Perolehan suara calon rektor Unhas. Prof Jamaluddin Jompa meraih 74 suara.
UNHAS - Perolehan suara calon rektor Unhas. Prof Jamaluddin Jompa meraih 74 suara. (UNHAS - Perolehan suara calon rektor Unhas. Prof Jamaluddin Jompa meraih 74 suara.)

Zulfajri Basri Hasanuddin muncul sebagai kuda hitam dan penantang utama dengan raihan 22 persen dukungan. 

Sementara petahana, Prof Jamaluddin Jompa berada di posisi ketiga dengan 15 persen.

Hasil senat kali ini menunjukkan, legitimasi kepemimpinan akademik hanya bisa dibangun di atas kredibilitas gagasan dan rekam jejak, bukan pada gaung citra.

Prof JJ sapaannya, mengaku kaget dengan perolehan suara diraihnya.

"Penerimaan suara 80 persen di luar dugaan saya karena saya begitu sibuk menjadi rektor," kata Prof JJ usai pemilihan di Unhas Hotel & Convention, Kampus Unhas, Tamalanrea, Makassar, Senin (3/11/2025).

Prof JJ mengklaim perolehan suara ini menjadi bukti keinginan sivitas akademika Unhas dipimpin dirinya.

Hanya saja, baginya kemenangan ini masih  bagian dari proses panjang pilrek Unhas

Prof JJ sendiri optimis bisa merebut suara MWA menjadi rektor Unhas.

"Tentunya Majelis Wali Amanat akan memperhatikan ini sebagai suatu aspirasi, keinginan daripada keluarga besar," kata Prof JJ.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved