Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pilrek unhas 2025

Catat! Berikut Janji Prof Jamaluddin Jompa dan Marhaen Jika Terpilih Jabat Rektor Unhas

Prof Jamaluddin Jompa yakin Unhas bisa menembus 500 besar dunia di tahun 2030.

Penulis: Faqih Imtiyaaz | Editor: Sudirman
Unhas
PILREK UNHAS - Para bakal calon Rektor Unhas bersaing dalam pemilihan tiga calon rector di Unhas Hotel and Convention pada Senin (3/11/2025). Prof JJ janji meningkatkan beasiswa kepada mahasiswa, sementara Dr Marhaen akan membentuk Senat Mahasiswa Universitas 
Ringkasan Berita:
  • Prof Jamaluddin Jompa menekankan kelanjutan prestasi dan modernisasi kampus, termasuk digitalisasi, akreditasi, kesejahteraan sivitas akademika, dan kemandirian pendanaan.
  • Dr. Marhaen Hardjo menawarkan roadmap empat tahun dengan fokus pada konsolidasi strategi, pengembangan SDM, riset unggul, dan internasionalisasi Unhas.
  • Kedua calon menekankan pentingnya pengakuan global, prestasi nasional, kualitas akademik, dan penguatan layanan mahasiswa.

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Bakal Calon Rektor Universitas Hasanuddin (Unhas) memaparkan gagasannya jelang pemilihan tiga calon rektor Unhas.

Pemaparan visi dan misi di Unhas Hotel & Convention, Kampus Unhas, Tamalanrea, Makassar,  Senin (3/11/2025).

Prof Jamaluddin Jompa tampil pertama dengan menampilkan 18 keberhasilannya yang akan dilanjutkan pada periode kedua.

Pertama peningkatan pengakuan global, tercermin dari ranking Unhas.

"Ranking Unhas tidak bisa dianggap hanya sekedar angka. Ini pesan presiden beberapa minggu lalu mendorog Universitas besar seperti UI termasuk Unhas bagaimana memberi kontribusi signifikan Unhas menjadi pemain global," Ujar Prof Jamaluddin Jompa.

Baca juga: Dua Profesor dan Satu CEO Penguji Visi dan Misi Bakal Calon Rektor Unhas, Ada eks Gubernur Sulsel

Prof JJ yakin Unhas bisa menembus 500 besar dunia di tahun 2030.

Kemudian kinerja unggul di tingkat Nasional. Unhas berhasil meraih urutan ketiga se-Indonesia dalam Indeks Kinerja Utama (IKU).

"Unhas urutan 3 nasional, ini harus di pertahankan,"lanjutnya.

Transformasi digital dalam akademik dan administrasi. Selanjutnya manajemen keuangan dan tata kelola digital.

Peningkatan kesejahteraan dosen dan tendik bakal diperjuangkan.

"Jangan khawatir. Tahun ini 2025 peningkatan insentif 53 persen. Insyallah kita lanjutkan dan tingkatkan," kata Prof JJ

Peningkatan infrastruktur digital dan keamanan data. Lalu dukungan pencapaian SDGs

Layanan mahasiswa dan alumni. Bantuan keringanan Uang Kuliah Tunggal (UKT) telah diterima 4.982 mahasiswa.

Sebanyak 28 persen mahasiswa Unhas mendapatkan beasiswa 2025.

Jumlah ini diyakini Prof JJ akan terus bertambah.

Janji selanjutnya peningkatan mutu akademik dan akreditasi, lalu Riset dan inovasi yang terfokus serta kolaboratif

Peningkatan Prestasi mahasiswa di level nasional dan internasional.

Legalitas aset dan kepastian hukum, penguatan infrastruktur akademik dan aset

Peningkatan akreditasi dan layanan kesehatan unggul.Integritas dan reformasi birokrasi

Lalu peningkatan standar nasional dan pengakuan kualitas

Terakhir Inisiatif menuju kemandirian pendanaan

Sementara itu Dr Marhaen Hardjo memaparkan visinya "Menjadi pusat Pendidikan, riset, teknologi dan kebudayaan yang unggul, inovatif, berdaya saing global serta berkontribusi nyata terhadap kemajuan masyarakat tahun 2030"

Dr Marhaen Hardjo telah Menyusun roadmap kepemimpinannya jika terpilih.

Tahun 2026 mulai dari konsolidasi arah strategis, sinkronisasi renstra dengan hasil penjaringan aspirasi,pembentukan senat mahasiswa Universitas dan penguatan jejaring nasional dan internasional.

"Tahun kedua implementasi program prioritas, peningkatan kompetensi SDM, perluasan kegiatan akademik, perkaderan dan kepemimpinan kemahasiswaan," kata Dr Marhaen.

Tahun 2028 penguatan reputasi akademik melalui riset unggul, publikasi internasional dan diversifikasi income generating.

Tahun keempat 2029, internasionalisasi Unhas lewat peningkatan visibilitas global, peningkatan kesejahteraan sivitas akademika dan regenerasi kepemimpinan lanjutan.

Laporan Wartawan Tribun-Timur.com, Faqih Imtiyaaz

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved