Paskibra
Daftar Nama 73 Paskibra Sulsel 2025, Ada Keponakan Amran Sulaiman Menteri Pertanian
Paskibra Sulsel akan tampil Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 RI di Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Sulsel pada 17 Agustus 2025.
Penulis: Faqih Imtiyaaz | Editor: Sudirman
Andi Batarigau merupakan keponakan Andi Amran Sulaiman Menteri Pertanian, Andi Sudirman Sulaiman Gubernur Sulsel, dan Andi Asman Sulaiman Bupati Bone.
Dirinya siswa Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 17 Makassar.
Sebanyak 6 daerah kompak meluluskan empat perwakilan paskibraka.
Daerah tersebut yakni Tana Toraja, Toraja Utara, Enrekang, Wajo, Sinjai dan Palopo.
Andi Winarno mengingatkan para paskibraka Sulsel untuk tetap menjaga fisik sebelum pemusatan latihan,
"Jaga kesehatan tetap harus latihan sambil tunggu panggilan," jelas Andi Winarno.
Latihan bisa dilakukan sementara waktu di sekolah masing-masing hingga nantinya berkumpul pada awal Agustus mendatang.
Untuk delegasi HUT RI, Sulsel mengirim dua orang putra dan putri terbaik.
Dua orang dari Sulsel yaitu Nadhif Infanteri Ibha dan Aliah Sakira.
Sementara M Surya Ramadhan dan Jade Marianty Jenesia Tiwa disiapkan sebagai cadangan.
Nadhif Infanteri Ibha siswa SMAN 1 Gowa.
Ia lahir 10 Desember 2008.
Sementara Aliah Sakira asal SMAN 14 Makassar.
Nadhif begitu gembira bisa terpilih menjadi pengibar nasional.
“Kaget sekaligus senang. Ini seperti mimpi. Saya ingin membanggakan orang tua, sekolah, dan daerah saya,” ujar Nadhif, Kamis (3/7/2025).
Farras Muyassar Paskibra Asal Takalar Sukses Kibarkan Merah Putih, Cita-cita Jadi Gubernur |
![]() |
---|
Profil Ipda Aditya Dwi Putra dan Serda Irsyam Sosok Komandan Pasukan Paskibra Wajo 2025 |
![]() |
---|
Profil Zalfa Naqiyya Siswi SMAN 1 Tinambung Terpilih Paskibraka 2025, Cita-cita Jadi Polwan |
![]() |
---|
Profil Nadhif Infanteri Ibha Pelajar SMA 1 Gowa Lolos Paskibraka, Ayahnya TNI Tugas di Kodim 1409 |
![]() |
---|
Profil M Surya Ramadhan Siswa SMAN 15 Bone Cadangan Paskibraka 2025, Peluang Tampil di Istana Negara |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.