Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM

Jelang Lawan PSIS Semarang, Berbagi Menu Latihan Dijalani PSM Makassar  

Skuad PSM Makassar latihan di Stadion Kalegowa, Kabupaten Gowa, Rabu (12/2/2025) sore.

Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Saldy Irawan
TRIBUN-TIMUR.COM/KASWADI
Skuad PSM Makassar latihan persiapan melawan PSIS Semarang di Stadion Kalegowa, Kabupaten Gowa, Rabu (12/2/2025) sore. PSM Makassar jalani berbagi menu latihan. 

TRIBUN-TIMUR.COM, GOWA – Sehari pasca tiba di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), skuad PSM Makassar langsung menggelar latihan lagi untuk persiapan melawan PSIS Semarang.

Skuad PSM Makassar latihan di Stadion Kalegowa, Kabupaten Gowa, Rabu (12/2/2025) sore.

Beberapa menu latihan diberikan oleh jajaran pelatih kepada pemain PSM Makassar.

Pertama, pemain fokus pemulihan kebugaran fisik dengan latihan gym selama 30 menit. Latihan ini dipimpin langsung oleh pelatih fisik, Paulo Renato.

Setelah itu, Pasukan Ramang masuk ke lapangan. Kali ini mereka 20 pemain di luar kiper latihan kontrol bola. Selanjutnya passing dan umpan lambung.

Sembari pemain PSM Makassar latihan tersebut, pelatih kepala, Bernardo Tavares menyiapkan skema bermain untuk dijalankan oleh pemain.

Juru taktik berusia 44 tahun itu menulis skema diinginkan dalam sebuah papan tulis.

Lalu mengumpulkan pemain. Ada sekira tiga menit Bernardo Tavares menjelaskan skema diinginkan kepada Yuran Fernandes cs.

Kemudian para pemain dibagi menjadi dua tim yaitu tim putih dan tim pink.

Mereka mengasah skema penyerangan. PSM Makassar tetap mengandalkan sektor sayap.

Para pemain mengalirkan bola dengan cepat dari lini per lini. Umpan diberikan kepada sektor sayap untuk memberikan umpan silang ke kotak penalti.

Skema serangan dijalankan ini sudah sering pertontonkan PSM Makassar di setiap pertandingan dilakoni. Latihan ini digelar selama 30 menit.

Usai itu pemain yang bermain sebagai starting line up saat lawan Arema FC pada Senin (10/2/2025), lebih cepat menyelesaikan latih.

Sementara pemain yang tidak bermain menggelar game internal dengan intensitas tinggi. 

PSM Makassar berusaha kembali ke jalur kemenangan saat melawan PSIS Semarang di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Minggu (16/2/2025) pukul 20.00 Wita.

Lantaran klub kebanggaan masyarakat Sulawesi Selatan (Sulsel) ini tak pernah menang di empat laga terakhir, dua kali seri dan dua kali kalah.

Kini berada di urutan tujuh klasemen dengan 32 poin.

“Kedepan tim harus dapat hasil positif (menang) karena empat pertandingan di liga belum dapat hasil positif,” tegas kiper PSM Makassar, Reza Arya Pratama. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved