Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Partai Golkar

Bahlil Bersyarat Jadi Ketua Umum Golkar

Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat, Ace Hasan Syadzily mengungkapkan , Bahlil Lahadalia penuhi persyaratan menjadi Ketua Umum Golkar.

Editor: Muh Hasim Arfah
dok tribunnews
Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat, Ace Hasan Syadzily mengungkapkan Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, Bahlil Lahadalia penuhi persyaratan menjadi Ketua Umum Golkar. 

“Para pimpinan daerah ketua-ketua daerah, sekjen dan bendahara diharapkan sudah hadir semua di Jakarta untuk mengikuti rapimnas dari 38 provinsi, dan kemudian disusul hampir 558 pengurus kabupaten kota akan kumpul di JCC,” terangnya.

Selain itu dikatakan Bamsoet undangan rapimnas diperkirakan mencapai 500 lebih peserta dan munas 1.500 peserta.

“Munas akan dibuka 15.00 WIB dibuka langsung Ketua Plt Ketum. Dengan agenda sebagaimana munas dilakukan. Dan diharapkan munas lanjutan setelah hari pertama pada tanggal 21 pada pukul 09.00 untuk mendengarkan laporan komisi dan dilanjutkan pemilihan atau penetapan Ketum Golkar 2024-2029,” kata Bamsoet. 

Sementara itu untuk pembukaan pendaftaran Ketum Golkar, dikatakan Bamsoet dimulai besok jam 16.00 WIB sampai pukul 22.00 malam.

“Tentu saja sesuai dengan persyaratan yang diatur dalam AD/ART. Tema kita adalah golkar solid untuk indonesia maju,” tegasnya.

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved