Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Makassar

Prediksi Susunan Pemain PSM Makassar vs Borneo FC Piala Presiden, Tito Okello-Nermin Haljeta Andalan

Bernardo Tavares akan menurunkan skuad terbaiknya untuk meraih tiga poin dalam laga PSM Makassar vs Borneo FC.

Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Hasriyani Latif
Tribun Timur
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares (kiri) dan Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra (kanan) akan menurunkan pemain terbaik ketika kedua tim bertemu di Piala Presiden 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Kamis (25/7/2024). 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - PSM Makassar akan berusaha mati-matian menumbangkan Borneo FC di Grup A Piala Presiden 2024.

Hanya kemenangan besar yang bisa menjaga peluang PSM Makassar lolos ke semi final. 

Sembari berharap, Persib Bandung kalah atau imbang melawan Persis Solo.

PSM Makassar vs Borneo FC akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Kick off pertandingan Kamis (25/7/2024) pukul 16.30 Wita.

Bernardo Tavares akan menurunkan skuad terbaiknya untuk meraih tiga poin.

Baca juga: Prediksi Skor PSM Makassar vs Borneo FC Piala Presiden 2024: Misi Juku Eja Perbaiki Rekor Pertemuan!

Tito Okello dan Nermin Haljeta diprediksi diturunkan sebagai juru gedor.

Tito Okello menggantikan Adilson Silva yang mengalami cedera engkel saat lawan Persis Solo.

Tito Okello dan Nermin Haljeta baru bermain bersama belum lama ini. 

Namun, keduanya sudah terlihat padu.

Silih berganti mereka saling memanjakan satu sama lain.

Duet striker tersebut akan ditopang oleh Abdul Rahman dan Victor Luiz.

Untuk kreator lapangan tengah dipercayakan kepada Latyr Fall.

Dibantu gelandang petarung Ananda Raehan dan Akbar Tanjung.

Trio benteng pertahanan diisi oleh Yuran Fernandes, Dzaky Asraf dan Aloisio Neto.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved