Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Profil Hasto Kristiyanto : 'Tukang Ketik' Jadi Sekjend PDIP Kini DIperiksa KPK Kasus Harun Masiku

Dijadikan bidikan pada kasus Harun Masiku dinilai lantaran Hasto Kristiyanto bersama PDIP tak lagi berada di barisan kekuasaan Presiden Jokowi.

Editor: Alfian
ist
Profil Hasto Kristiyanto Sekjen PDIP diperiksa KPK kasus Harun Masiku. 

TRIBUN-TIMUR.COM - Setelah bertahun-tahun kasus terduga korupsi Harun Masiku mengendap, kini KPK RI kembali bergerak dengan memerikan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.

Dijadikan bidikan pada kasus Harun Masiku dinilai lantaran Hasto Kristiyanto bersama PDIP tak lagi berada di barisan kekuasaan dalam hal ini Presiden Jokowi.

Hilangnya Harun Masiku selama 4 tahun setelah ditetapkan tersangka pun kembali menyita perhatian publik setelah KPK berani memanggil Hasto untuk memberikan keterangan.

KPK jadwalkan periksa Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto pada Senin (10/6/2024) hari ini.

Meski Hasto sebelumnya menyatakan siap hadir di KPK, namun KPK belum menerima konfirmasi kehadirannya.

Hasto dipanggil sebagai saksi kasus suap eks kader PDI-P Harun Masiku.

"Belum ada info terkait konfirmasi kehadiran," kata Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika Sigiarto saat dihubungi, Senin pagi.

Meski demikian, Tessa mengatakan pihaknya yakin Hasto akan bersikap kooperatif memenuhi panggilan penyidik.

Sebelumnya, Hasto menyatakan siap memenuhi panggilan KPK untuk dikintai keterangan terkait kasus Harun Masiku.

Menurut Hasto, KPK merupakan lembaga yang didirikan ketika Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri menjadi presiden.

"Saya datang, karena yang mendirikan KPK Bu Mega," ujar Hasto saat ditemui di Sekola Partai DPP PDI-P, Jakarta Selatan, Sabtu (8/6/2024).

Lantas siapa Hasto Kritiyanto dan bagaimana sepak terjangnya?

Berikut Profil Hasto Kristiyanto dilansir dari berbagai sumber:

Hasto Kristiyanto, lahir di Yogyakarta pada 7 Juli 1966, lahir dari ayah bernama Antonius Krido Pardjono dan ibu bernama Yohana Sutami.

Semasa sekolah di Sekolah Dasar Hasto Kristiyanto sangat tertarik dengan cerita-cerita wayang, alam budaya Jawa sangat berpengaruh dalam dirinya.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved