Pilkada Jakarta
Bukan Duet! Anies dan Ahok Berpotensi Duel di Pilgub Jakarta, Pengamat Ungkit Rekam Jejak PDIP
Dia menyebut, PDIP tempat Ahok bernaung tidak punya tradisi menempatkan kadernya di nomor dua dalam Pilkada.
TRIBUN-TIMUR.COM - Wacana Anies Baswedan dan Basuki Tjahja Purnama atau Ahok berpasangan di Pilkada Jakarta dinilai sulit terjadi.
Anies Baswedan dan Ahok malah diprediksi berduel di Pemilihan Gubernur Jakarta 2024.
Hingga saat ini Anies Baswedan belum memutuskan akan maju Pilkada 2024 atau tidak.
Anies masih menunggu keputusan Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh.
Jika didorong kembali maju di Pilkada, kemungkinan besar akan bertarung.
Pengamat Politik dari Lingkar Madani Indonesia, Ray Rangkuti menanngapi isu duet Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sulit untuk bersanding.
Menurutnya, peluang duet tersebut berada di bawah 50 persen.
Dia menyebut, keduanya lebih berpeluang untuk dihadap-hadapkan kembali di pertarungan Pilkada Jakarta.
“Kalau kita buat dalam persentase, saya kira di bawah 50 persen, agak sulit. Pertama seperti yang disebutkan tadi kan, siapa menempati posisi pertama dan yang kedua,” ucap Ray, Rabu (8/5/2024).
Dia menyebut, PDIP tempat Ahok bernaung tidak punya tradisi menempatkan kadernya di nomor dua dalam Pilkada.
Apalagi di Jakarta, posisi PDI Perjuangan di pemilu kemarin menempati posisi nomor dua sebagai partai politik yang banyak dipilih rakyat.
“PDIP tidak punya tradisi menempatkan kadernya sebagai nomor dua kalau mereka posisi suara yang sangat banyak, kan di Jakarta mereka memiliki kursi kedua terbesar setelah PKS, Jadi nggak lazim bagi PDI Perjuangan,” jelas Ray.
Diberitakan sebelumnya, mantan calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan menyatakan, jika belum memutuskan apakah bakal maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024.
Namun, beredar kabar jika ada wacana maju bersama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.
Anies pun menanggapi hal tersebut, ia pun tetap tegas jika dirinya belum memutuskan maju atau tidak dalam Pilkada DKI Jakarta.
| Ada Apa dengan KIM Plus? Tak Seorang Pun Ketum Hadiri Kampanye Ridwan Kamil dan Suswono di Jakarta |
|
|---|
| Profil & Rekam Jejak Jusuf Hamka Bos Jalan Tol Siap Dampingi Kaesang di Jakarta, Harta Lebih Rp15 T |
|
|---|
| PDIP Siapkan 5 Jagoan di Pilkada Jakarta 2024, Satu Orang Bukan Kader dan Pernah Jadi Rival |
|
|---|
| Pantas Golkar Ingin Paketkan Kaesang- Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta, Rencana Lain Diungkap Pengamat |
|
|---|
| Golkar Sudah Ragu Dorong Ridwan Kamil Bertarung di Pilkada Jakarta, KIM Mulai Pecah Kongsi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.