Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pilgub Sulsel 2024

PDIP - PKS Butuh Tambahan 4 Kursi untuk Usung Danny Pomanto di Pilgub Sulsel 2024

Berikut ini perolehan kursi DPRD Sulsel hasil Pemilu 2024. Nasdem 17 kursi, Golkar 14 kursi, Gerindra 13 kursi, PKS 7 kursi, PDIP 6 kursi.

Tribun Timur
Wali Kota Makassar Danny Pomanto diwawancara di Karebosi Jl Ahmad Yani, Senin (29/4/202). 

TRIBUN-TIMUR.COM - Wali Kota Makassar Danny Pomanto berpeluang diusung PKS dan PDIP di Pilgub Sulsel 2024.

Beberapa spanduk dan baliho Danny, sapaan Ramdhan Pomanto sudah tersebar di hampir seluruh daerah di Sulsel.

Ketua Bappilu DPW PKS Sulsel Arfianto mengatakan seluruh figur eksternal berpotensi diusung oleh PKS di Pilgub Sulsel.

Bahkan, Danny Pomanto juga dapat diusung oleh PKS dalam Pilgub Sulsel.

"Artinya beliau salah satu figur maju Pilgub. Kita diminta urus Pilgub. Kita diminta komunikasi dengan semua,” katanya, Senin (29/4/2024).

Adapun kata Afrianto, Danny telah banyak berinteraksi dengan PKS hingga saat ini karena posisinya sebagai wali Kota Makassar dua periode.

Baca juga: Pilgub Sulsel 2024: Andi Sudirman Belum Aman di PKS PPP, Danny Pomanto Terancam Gagal Kendarai PDIP

Bahkan komunikasi politik antara Danny dan PKS sudah terbangun sejak lama. “Saya kira Pak Danny Pomanto berinteraksi dengan pengurus juga di Makassar,” ujarnya.

Baca juga: Pilgub Sulsel 2024, Danny Pomanto Mengaku Nyaman Berpasangan Fatmawati Rusdi Masse

Wali Kota Makassar dua periode Mohammad Ramdhan Pomanto dan Anggota DPR RI terpilih Fatmawati Rusdi Masse. Keduanya berpotensi berpasangan di Pilgub Sulsel 2024.
Wali Kota Makassar dua periode Mohammad Ramdhan Pomanto dan Anggota DPR RI terpilih Fatmawati Rusdi Masse. Keduanya berpotensi berpasangan di Pilgub Sulsel 2024. (Tribun-timur.com)

Meskipun memiliki komunikasi politik dengan Danny, lanjut Afrianto, PKS diminta untuk membangun komunikasi politik dengan seluruh figur.

Selama maju dalam pemilihan Wali Kota Makassar 2023 dan 2020, Danny tak pernah diusung PKS.

Pada pilwali 2013 lalu, PKS mengusung kadernya Tamsil Linrung.

Kemudian, pada Pilwali Makassar 2018, PKS usung Munafri Arifuddin.

Kemudian, pada Pilwali Makassar 2020 lalu, PKS usung Irman Yasin Limpo.

PDIP Butuh 11 Kursi

Danny Pomanto butuh dukungan 17 kursi DPRD Sulsel untuk masuk arena Pemilihan Gubernur Sulawesi Selatan atau Pilgub Sulsel 2024.

Sejauh ini, Danny Pomanto sudah mendapat sinyal dukungan dari PDI Perjuangan.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved