Ganjar Kampanye di Makassar
Di Depan Warga Makassar, Ganjar Ungkap Kedekatannya dengan Sulsel
Ganjar Pranowo berkampanye di UpperHills Convention Hall, Jl Metro Tj Bunga Kota Makassar, Sulawesi Selatan, pada Selasa (30/1/2023).
Penulis: Erlan Saputra | Editor: Ari Maryadi
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Calon Presiden (Capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo berkampanye di UpperHills Convention Hall, Jl Metro Tj Bunga Kota Makassar, Sulawesi Selatan, pada Selasa (30/1/2023).
Mantan Gubernur Jawa Tengah ini disambut antusias oleh ribuan pendukungnya.
Dalam sambutannya, Ganjar Pranowo mengungkapkan kedekatannya dengan Sulsel, khususnya Kota Makassar.
"Sulsel, Makassar buat saya bukan tempat asing. Ketika saya dianugerahi 'gelar daeng' Maka pada saat itu, kami merasa selalu bersaudara dari Sulsel," ujar Ganjar dalam orasinya.
Ganjar kemudian membagikan pengalamannya saat mengunjungi asrama di Sulsel di Jawa Tengah pada masa pandemi COVID-19.
"Kemarin saya bercerita dan mereka menyampaikan, waktu Pak Ganjar ke asrama, saya tidak jumpa. Tapi dia sampaikan terima kasih, karena begitulah cara kita bersaudara bertemu dengan anak-anak muda dan pada saat itu menimba ilmu," kata Ganjar.
Selain itu, Ganjar juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada kawan-kawan partai pengusung serta menyambut suara dari relawan.
"Bapak/ibu dan teman-teman, saya ingin menyampaikan terima kasih pada kawan-kawan partai pengusung dan saya juga menyampaikan terima kasih sekaligus ingin mendengar mana suara relawan," katanya.
"Ewako! Inilah semangat yang luar biasa di Sulsel," tambahnya sambil mengajak para pendukungnya untuk terus mendukung visi dan misinya.
Dia menekankan pentingnya bersatu dan bekerja sama untuk membangun masa depan yang lebih baik bagi bangsa dan negara.
Acara kampanye ini juga dihadiri oleh tokoh-tokoh partai politik pengusung Ganjar-Mahfud dan masyarakat setempat.(*)
Sambangi Makassar, Ganjar Pranowo Soroti soal Harga Beras Mahal |
![]() |
---|
Di Hadapan Warga Sulsel, Ganjar Pranowo Blak-blakan Mau Sikat Habis KKN |
![]() |
---|
Ganjar Pranowo Klaim Banyak Pendukung Jokowi Membelot: Sebagian Besar Pindah ke Saya |
![]() |
---|
Reaksi Ganjar Soal Danny Pomanto Tak Hadir saat Kampanye di Makassar, Singgung Dapat Tekanan |
![]() |
---|
Ganjar Pranowo Bocorkan Danny Pomanto Dapat Tekanan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.