Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Bentrok Warga di Bontoramba

Bentrok 2 Kelompok Warga di Bontoramba Jeneponto Berawal dari Pesta Miras

Peristiwa itu bermula ketika warga Tinaro dengan warga Barobbo pesta miras di Dusun Pabaeng-baeng, Bontoramba, Rabu (10/1/2024).

TRIBUN-TIMUR.COM/MUH AGUNG PUTRA PRATAMA
Korban bentrok di Dusun Pabaeng-baeng, Desa Kareloe, Kecamatan Bontoramba, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu (10/1/2024). Bentrok berawal dari pesta miras. 

TRIBUNJENEPONTO, BONTORAMBA - Polisi menjelaskan kronologi bentrok dua kelompok warga Kecamatan Bontoramba, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan.

Peristiwa itu bermula ketika warga Tinaro dengan warga Barobbo pesta miras di Dusun Pabaeng-baeng, Bontoramba, Rabu (10/1/2024).

Warga Tinaro bernama Cemong terlibat perkelahian dengan warga Barobbo, Riswan dan Egi.

"Cemong menendang Riswan dan mengenai badan sebelah kiri, tiba-tiba Riswan langsung mencabut sebilah badik lalu Cemong dan kawan-kawan langsung lompat dan lari," ujar Kapolsek Tamalatea, Iptu Suardi melalui pesan WhatsApp, Kamis (11/1/2024) pagi.

Pertikaian yang terjadi sontak membuat warga setempat datang dan melerai.

Namun pada pukul 18.45 Wita, kelompok warga Tinaro atau pihak Cemong kembali ke lokasi mencari Riswan.

Kelompok tersebut dipimpin langsung oleh Bagas dan Bahrun sembari membawa badik dan parang.

"Kemudian mereka melihat Riswan dan langsung mengejar dengan parang," ucapnya. 

Insiden perkelahian pun tak dapat terhindarkan.

Bagas menyerang Riswan sambil mengayunkan parang sebanyak empat kali namun berhasil dihalau.

"Tapi satu tebasan mengenai kepala bagian belakang Riswan, kemudian Riswan membalas dengan menikam lengan kanan Bagas," ungkapnya. 

Usai menikam Bagas, Riswan kembali melakukan perlawanan menggunakan batu.

Alhasil, kepala Bahrun mengalami luka akibat terkena lemparan batu. 

"Kemudian warga langsung berdatangan dan melerai," tutur Iptu Suardi.

Akibat kejadian ini, Bagas dan Bahrul langsung dibawa ke RSUD Lanto Daeng Pasewang, Kecamatan Binamu, Jeneponto untuk mendapatkan perawatan medis.

Baca juga: Blak-blakan Polisi Ungkap Pemicu Bentrok di Kampus UIM Makassar

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved