Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Ayo Ramaikan Gema Takbir dan Tahlil Habibna Makassar

Pimpinan Pusat Lembaga Ilmu dan Dakwah Shiraathal Mustaqiim Makassar, Habib Hamid bin Muhammad Al Hamid dijadwalkan memimpin gema takbir keliling.

Penulis: Erlan Saputra | Editor: Abdul Azis Alimuddin
DOK PRIBADI
Pimpinan Pusat Lembaga Ilmu dan Dakwah Shiraathal Mustaqiim Makassar, Habib Hamid bin Muhammad Al Hamid foto bersama pengurus menjelang gema takbir keliling dan tahlil, Jumat (21/4/2023). 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Pimpinan Pusat Lembaga Ilmu dan Dakwah Shiraathal Mustaqiim Makassar, Habib Hamid bin Muhammad Al Hamid dijadwalkan memimpin gema takbir keliling dan tahlil.

Gema takbir keliling dan tahlil digelar malam ini, Jumat (21/4/2023), sekira pukul 19.30 Wita.

Gema takbir keliling dan tahlil ini dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah.

Rombongan gema takbir keliling dan tahlil akan star dari Musalla Shiraathal Mustaqiim, Jl Andi Tonro, Kota Makassar.

Habibna Makassar, sapaan Habib Hamid bin Muhammad Al Hamid menyatakan takbir keliling dan tahlil akbar menyambut Idul Fitri 1444 Hijriah dihadiri sekira 3.000 peserta.

Mereka berasal dari beberapa organisasi kemasyarakatan, organisasi, dan komunitas.

"Yang akan ikut serta konvoi sekira 50 ormas Islam, ada juga Bikers dan komunitas," kata Habibna Makassar, Jumat (21/4/2023).

Habibna Makassar pun mengajak seluruh masyarakat Makassar untuk ikut memeriahkan kegiatan tersebut.

Adapun tujuannya, kata Habibna Makassar, selain menyambut hari raya Idul Fitri 1444 Hijriah, juga untuk melestarikan budaya umat Islam.

Habibna Makassar menjelaskan, gema takbir ini juga dirangkaikan dikir di Jl Nusantara dengan harapan dosa maksiat bisa dihilangkan di Makassar.

"Kegiatan ini dirangkaikan jalan dikir Nusantara dengan harapan pemerintah menghilangkan tempat maksiat di sana," katanya.(*)

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved