Buku di Gramedia Pettarani Diskon 15 Persen
Supervisor Gramedia Pettarani, Vivid mengatakan, promo diskon 15 persen berlaku untuk semua buku Social Science terbitan Gramedia.
Penulis: Rudi Salam | Editor: Saldy Irawan
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Gramedia kembali menghadirkan promo spesial berupa diskon 15 persen.
Promo ini berlaku di seluruh Gramedia, termasuk di Gramedia Pertarani Makassar.
Supervisor Gramedia Pettarani, Vivid mengatakan, promo diskon 15 persen berlaku untuk semua buku Social Science terbitan Gramedia.
Lalu buku Self Improvement, dan Bisnis dan Finansial terbitan Gramedia.
“Ini sehubungan dengan program di aplikasi My Value, maka kami menyelenggarakan beberapa program promo,” kata Vivid, Sabtu (15/4/2023).
Promo ini berlaku hanya 6 hari, dari 15 sampai 20 April 2023.
Vivid memaparkan, promo berlaku khusus untuk pengguna MyValue.
MyValue sendiri adalah aplikasi member Gramedia yang memberikan banyak keuntungan.
“Promo berlaku untuk semua jenis pembayaran,” papar Vivid.
Promo ini tidak berlaku kelipatan dan tidak dapat digabungkan dengan promo lain yang sedang berjalan.
Konsumen bisa mendapatkan promo ini dengan minimal transaksi Rp 150 ribu di Gramedia.
Judul Buku Promo
Adapun sejumlah buku yang promo dalam program ini meliputi buku Social Science, seperti Kata Emas Epictetus, Peradaban, dan 21 Pelajaran untuk Abad ke-21.
Kemudian untuk buku Self Improvement, seperti Tiny Habits, Cinta di Segala Musim, dan Sebuah Seni Untuk Bersikap Bodo Amat.
Serta buku Bisnis dan Finansial, seperti Seni Komunikasi Yang Karismatik, Akuntasi Dasar, dan Nak Belajarlah Soal Uang.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/graaa-mediaa-11.jpg)