Heru Budi Hartono Sindir Anies Baswedan, Tolak Salat Idulfitri di Tempat Eks Gubernur DKI
Heru tak mau ikuti jejak Anies Baswedan saat masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.
TRIBUN-TIMUR.COM - Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyinggung Anies Baswedan soal lokasi salat Idulfitri 1444 H.
Heru tak mau ikuti jejak Anies Baswedan saat masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Dengan tegas, Heru memastikan tak akan mengikuti jejak Anies Baswedan menggelar salat Idulfitri di Jakarta International Stadium (JIS).
Heru memilih salat Idulfitri bersama jajarannya di Masjid Fatahillah Balai Kota Jakarta.
“Salatnya di sini, enggak (salat Idulfitri) di JIS,” ucapnya singkat, Rabu (5/4/2023).
Meski demikian, eks Wali Kota Jakarta Utara ini tak membeberkan secara gamblang alasannya tak menggelar salat Idulfitri di JIS.
Baca juga: Firli Bahuri Ketua KPK Dilaporkan Aktivis 98 ke Dewas, Punya Motor Rp2,5 Juta dan Mobil Rp850 Juta
Baca juga: 25 Artis Incaran KPK Dalam Kasus Pencucian Uang Rafael Alun Trisambodo, Nama Raffi Ahmad Disebut
“Ya enggak papa (tak gelar salat Idulfitri di JIS),” ujarnya.
Sebagai informasi, Gubernur Anies Baswedan pada 2022 lalu rajin salat id di JIS yang berlokasi di kawasan Jakarta Utara.
JIS pertama kali jadi lokasi salat saat perayaan Idulfitri 1443 Hijriah pada 2022 lalu.
Kemudian saat perayaan Iduladha, Gubernur Anies juga menggelar salat id di stadion megah tersebut.
Hobi Anies yang suka salat id di JIS ini pun sempat disindir Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi.
Pasalnya, JIS yang dibangun dengan anggaran triliunan rupiah itu sampai saat ini belum pernah digunakan untuk menggelar pertandingan resmi.
Stadion tersebut hanya tercatat beberapa kali menggelar pertandingan bertajuk friendly match atau partai persahabatan.
“Jakarta International Stadium itu adalah stadion bukan tempat ibadah bos, ingat itu. Tampung komunitas-komunitas olahraga di situ,” ucapnya saat beraudiensi dengan Jakmania di Gedung DPRD DKI, Kamis (30/3/2023).
Salah satu yang jadi fokus utama Prasetyo ialah terkait sarana dan prasarana untuk menunjang akses dari dan menuju JIS.
| Giliran Anies Sindir Prabowo Usai Presiden Ungkit Nilai 11 di Debat Pilpres, Gerindra Bertindak |
|
|---|
| Prabowo Tetiba Ungkit Nilai 11 dari Anies Baswedan saat Debat Pilpres, Tetap Konsisten |
|
|---|
| Helmy Pratiwi, Pegawai UNM Ikuti Jejak Gus Dur, Megawati, Sri Mulyani, Anies Baswedan di IVLP AS |
|
|---|
| Anies Baswedan Go To Pilpres 2029 |
|
|---|
| Gerakan Santri di Tengah Narasi Asal Bukan Mardiono |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Pj-Gubernur-DKI-Jakarta-Heru-Budi-Hartono-menyinggung-Anies-Baswedan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.