Imlek 2023
Video: Jelang Imlek, Intip Prosesi Pembersihan Patung Dewa-Dewi di Klenteng Xian Ma
Pengurus klenteng Xian Ma melakukan persiapan puncak berupa prosesi mengganti baju dewa Xian Ma.
Penulis: Faqih Imtiyaaz | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Jelang tahun baru Imlek, Klenteng Xian Ma mulai dipersiapkan menyambut umat Buddha untuk beribadah.
Dalam sepekan terakhir, pengurus klenteng membenahi beberapa titik.
Selain itu, prosesi pembersihan patung dewa-dewi juga dilakukan.
Terbaru, pengurus klenteng Xian Ma melakukan persiapan puncak berupa prosesi mengganti baju dewa Xian Ma.
Humas Klenteng Xian Ma Robbyanto Rusli, Senin (16/1/2023), menjelaskan proses pergantian baju ini tidak bisa dilakukan sembarangan orang.
Prosesi ini bermakna menyucikan diri menyongsong tahun baru dengan bersih.
Pantauan Tribun-Timur.com, puluhan pengurus klenteng datang membantu persiapan.
Para pengurus saling berbagi tugas membersihkan patung dewa dan dewi.
Dupa-dupa juga disiapkan untuk menyambut masyarakat yang ingin sembahyang nantinya.
Puluhan lampion sudah dipasang menerangi klenteng Xian Ma.
Di lantai 2 dan 3, patung dewa dan dewi turut dibersihkan.
Simak videonya:
(*)
| CitraLand Celebes Meriahkan Imlek dengan Lunar Bunny Fest |
|
|---|
| Adnan IYL Bareng Istri, Danny Boyong Anak dan Mantu di Temu Hati Imlek 2023 |
|
|---|
| 1.000 Undangan Hadiri Temu Hati Imlek 2023 di Hotel Rinra Makassar |
|
|---|
| Keturunan Tionghoa di Bone Rayakan Imlek, Harap Ekonomi Pulih di Tahun Kelinci Air |
|
|---|
| Rumah John Theodore Dipadati Tamu Open House Imlek 2023 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.