Piala Dunia 2022
Profil Timnas Serbia, Misi Lanjutkan Kejutan pada Piala Dunia 2022 Qatar
Timnas Serbia lolos dramatis setelah menang 2-1 atas tuan rumah Portugal pada pertandingan terakhir Kualifikasi Zona Eropa Grup A di Piala Dunia.
Luka Jovic bakal jadi tumpuan Serbia di Piala Dunia Qatar 2022. Meski pemain 24 tahun ini memang belum kembali pada performa terbaiknya.
Dia baru mencetak dua gol dari 10 pertandingan bersama Fiorentina.
Namun, Luka Jovic bisa jadi alternatif lini depan Serbia setelah Dusan Vlahovic diragukan tampil di Piala Dunia karena cedera.
Padahal, penyerang 21 tahun ini tampil garang bersama Juventus. Dia telah mengoleksi enam gol dari sepuluh pertandingan bersama Si Nyonya Tua.
Profil Timnas Serbia
Kode FIFA: SRB
Julukan: The Eagles
Asosiasi: Football Association of Serbia
Konfederasi: UEFA (Eropa)
Pelatih kepala: Dragan Stojkovic
Kapten tim: Dusan Tadic
Penampilan Piala Dunia
1950 - Fase grup (sebagai Yugoslavia)
1954 - Perempat final (Yugoslavia)
1958 - Perempat final
1962 - Peringkat empat
1974 - Fase grup kedua
1982 - Fase grup
1990 - Perempat final
1998 - Babak 16 besar
2006 - Fase grup (sebagai Serbia & Montenegro)
2010 - Fase grup (sebagai Serbia)
2018 - Fase grup
2022 - ?.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Skuad-Timnas-Serbia-33.jpg)