Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Piala Dunia 2022

Profil Timnas Serbia, Misi Lanjutkan Kejutan pada Piala Dunia 2022 Qatar

Timnas Serbia lolos dramatis setelah menang 2-1 atas tuan rumah Portugal pada pertandingan terakhir Kualifikasi Zona Eropa Grup A di Piala Dunia.

Editor: Hasriyani Latif
Instagram Football Association of Serbia
Skuad Timnas Serbia. Timnas Serbia lolos dramatis setelah menang 2-1 atas tuan rumah Portugal pada pertandingan terakhir Kualifikasi Zona Eropa Grup A di Piala Dunia. 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Timnas Serbia siap memberikan kejutan di Piala Dunia 2022 Qatar.

Serbia tergabung di Grup G bersama Brazil, Swiss dan Kamerun. Meski kekuatan di Grup H terbilang cukup berat, The Eagles bisa jadi kuda hitam.

Tentu Brazil menjadi tim unggulan. Tim negeri Samba difavoritkan lolos dari fase grup, apalagi mereka ada pemegang trofi terbanyak Piala Dunia dengan lima kali.

Lalu Swiss juga bakal tampil sebagai kuda hitam. Mereka selalu tampil apik di turnamen besar.

Sementara Kamerun tidak boleh dianggap sebelah mata. Kamerun merupakan kekuatan sepak bola Benua Afrika.

Piala Dunia 2022 bakal diselenggarakan di Qatar pada 21 November hingga 18 Desember mendatang.

Perjalanan Serbia ke Piala Dunia 2022 Qatar memang penuh kejutan.

Tim besutan Dragan Stojkovic mampu menyingkirkan Portugal untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2022

Timnas Serbia lolos dramatis setelah menang 2-1 atas tuan rumah Portugal pada pertandingan terakhir Kualifikasi Zona Eropa Grup A. Padahal, Portugal memiliki banyak pemain bintang, salah satunya Cristiano Ronaldo.

Berkat kemenangan itu, Serbia mengunci status sebagai juara Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa Grup A.

Portugal pun harus menjalani fase playoff untuk memastikan bertanding di Qatar.

Piala Dunia 2022 Qatar menjadi penampilan ke-12 Serbia di Piala Dunia.

Namun, dalam tiga edisi Piala Dunia terakhir yang mereka ikuti, The Eagles selalu mentok di fase grup.

Prestasi terbaik ditorehkan ketika menjadi semi finalis di Piala Dunia 1962. Kala itu masih bernama Yugoslavia.

Pemain Kunci

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved