Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Demo Kenaikan BBM

Ingat PDIP Tolak BBM Naik Tahun 2013? Kini Giliran PKS Demo saat ‘Banteng’ Berkuasa

Partai Keadilan Sejahtera ( PKS ) turun demonstrasi tolak kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM). 

tribun timu/muslimin emba
Partai Keadilan Sejahtera ( PKS ) turun demonstrasi tolak kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) di Kota Makassar dan Gowa, Sulawesi Selatan, Sabtu (6/9/2022). 

TRIBUN-TIMUR.COM- Partai Keadilan Sejahtera ( PKS ) turun demonstrasi tolak kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) di Kota Makassar dan Gowa, Sulawesi Selatan, Sabtu (6/9/2022). 

Aksi ini sebagai lanjutan Fraksi PKS DPR RI memilih walk out dalam forum Rapat Paripurna pengambilan keputusan soal RUU tentang Pertanggungjawaban atas Pelaksanaan APBN Tahun Anggaran 2021, Selasa (6/9/2022). 

Anggota Komisi VII DPR Fraksi PKS Mulyanto meminta waktu untuk interupsi saat Menteri Keuangan Sri Mulyani mau melakukan penyampaian pandangan pemerintah soal RUU Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBN 2021.

Dalam interupsi itu, Mulyanto menyatakan PKS menolak kenaikan harga BBM subsidi, sejak Sabtu (3/9/2022) yang lalu.

Saat itu, ketua DPR RI, Puan Maharani memberikan izin. 

"Silahkan," ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

PKS memandang kenaikan harga BBM akan memberatkan masyarakat.

"Kami ingin sampaikan aspirasi masyarakat melalui PKS, dengan ini kami menyatakan Fraksi PKS menolak kenaikan harga BBM bersubsidi karena ini jelas-jelas memberatkan masyarakat," ungkap Mulyanto dalam Rapat Paripurna yang dilakukan di Gedung DPR Jakarta, Selasa (6/9/2022).

Dari pantauan Tribun di Kota Makassar dan Kabupaten Gowa, kader PKS turun aksi ke jalan, Sabtu (10/9/2022). 

Mereka menyuarakan untuk menolak kenaikan BBM. 

“Jangan Bikin Masyarakat Tambah Sengsara,” begitu tulisan dalam spanduk yang ditenteng PKS di Kota Makassar

PKS bukan partai pertama yang demonstrasi. 

Pada tahun 2013, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) melakukan demonstrasi serupa saat presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berkuasa. 

Pemerintah mengumumkan kenaikan harga bahan bakar minyak bersubsidi.

Pengumuman itu disampaikan oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Jero Wacik di kantor Kementerian Koordinator Perekonomian pukul 22.00 WIB.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved