Sinopsis Film
Sinopsis 10 Minutes Gone Bioskop Trans TV Malam Ini, Kisah Perampok Bank Kembalikan Ingatan 10 Menit
10 Minutes Gone menceritakan kisah Frank Sullivan (Michael Chiklis), seorang ahli perampok bank yang dikenal tidak pernah gagal.
TRIBUN-TIMUR.COM - Jangan lewatkan aksi Michael Chiklis dan Bruce Willis dalam film 10 Minutes Gone yang akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini, Sabtu (28/5/2022) pukul 21.30 WIB.
Film 10 Minutes Gone disutradarai oleh Brian A Miller dan diproduseri oleh Shaun Sanghani, Randall Emmett, Mark Stewart, George Furla, dan Lydia Hull.
10 Minutes Gone rilis pada 27 September 2019 dan dibintangi Michael Chiklis, Bruce Willis, Meadow Williams, Kyle Schmid, Texas Battle dan Tyler Jon Olson.
Baca juga: Sinopsis The Last Samurai, Pemberontakan Tom Cruise dan Pasukan Samurai, Bioskop Trans TV Malam Ini
Baca juga: Sinopsis Siberia, Tayang Bioskop Trans TV Malam Ini, Perjalanan Pria Jual Berlian ke Gangster Rusia
Sinopsis 10 Minutes Gone
10 Minutes Gone menceritakan kisah Frank Sullivan (Michael Chiklis), seorang ahli perampok bank yang dikenal tidak pernah gagal dalam setiap aksinya.
Suatu ketika, Frank dipekerjakan oleh komplotan penjahat pimpinan Lord Rex (Bruce Willis) untuk mengambil sebuah barang berharga di brankas bank.
Frank pun menyanggupi pekerjaan ini.

Dalam aksinya kali ini, Frank meminta adiknya, Joe (Tyler Jon Olson) untuk ikut serta membantu.
Aksi perampokan berjalan mulus, Frank hanya membutuhkan waktu 30 menit untuk masuk ke dalam kantor bank dan membuka brankas rahasia.
Namun tepat ketika Frank dan Joe hendak membawa pulang barang curian, mereka tiba-tiba diserang.
Joe terkena tembakan hingga tewas, sementara Frank jatuh pingsan dan kehilangan ingatan selama 10 menit.
Frank tidak bisa mengingat kejadian 10 menit sebelum peristiwa penembakan itu terjadi.
Frank mencoba meminta penjelasan pada Lord Rex yang mempekerjakannya, tapi Rex tidak mau ambil pusing dan hanya menginginkan barang berharga yang berhasil dicuri Frank.
Frank yang kecewa lantas memutuskan akan mencari tahu sendiri siapa sosok pengkhianat yang telah menyebabkan adiknya tewas.
Frank terus berupaya mengembalikan 10 menit ingatannya yang hilang karena momen tersebut adalah kunci dari peristiwa kematian adiknya.

Tak hanya itu, Frank juga harus menghindari Ivory (Lydia Hull), pembunuh bayaran yang dikontrak Rex untuk menghabisi nyawanya.
Mampukah Frank menemukan sosok pengkhianat yang telah membunuh adiknya?
Saksikan film 10 Minutes Gone di Bioskop Trans TV malam ini pukul 21.30 WIB.
Pemain Film 10 Minutes Gone
Michael Chiklis sebagai Frank
Meadow Williams sebagai Claire
Lydia Hull sebagai Ivory
Brice Willis sebagai Rex
Lala Kent sebagai Sam
Jenna Willis sebagai Sandy
Texas Battle sebagai Richard
Tanya Mityushina sebagai Tonie
Swen Temmel sebagai Baxter
Kyle Schmid sebagai Griffin
Tyler Jon sebagai Joe
Frankie Delgado sebagai Ricky.(*)
Baca berita terbaru dan menarik lainnya dari Tribun-Timur.com via Google News atau Google Berita