Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Zulkifli Hasan Ingin Koalisi Indonesia Bersatu Solid hingga ke Daerah

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan berharap Koalisi Indonesia Bersatu solid hingga kabupaten/kota di Sulsel.

Penulis: Ari Maryadi | Editor: Sudirman
(Foto Ari Maryadi Tribun Timur)
Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan menghadiri halalbihalal kader PAN se-Sulsel di Sandeq Ballroom Hotel Claro Jalan AP Pettarani Kota Makassar Jumat (20/5/2022) malam. 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -- Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan berharap Koalisi Indonesia Bersatu solid hingga kabupaten/kota di Sulsel.

Baik kepada Partai Golkar dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). 

Hal itu disampaikan Zulkifli dalam kunjungannya ke Kota Makassar, Jumat (20/5/2022).

Baca juga: Singgung Kampanye ‘Surga & Neraka’ Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan Ogah Pilpres 2024 Hanya 2 Paslon

Baca juga: Di Depan Zulkifli Hasan, Ashabul Kahfi Kenalkan Calon Bupati PAN

Sejatinya agenda utama Wakil Ketua MPR RI itu berkunjung ke Kota Gorontalo. Namun ia menyempatkan singgah menyapa kader se-Sulsel.

"Nah itulah kami menawarkanya. Saya sampaikan tadi agar bisa dipahami, tinggal nanti di Sulsel juga diajak Golkar dan PPP bareng-bareng mulai sekarang," kata Zulkifli di Makassar.

Zul mengatakan koalisi tersebut harus ditindaklanjuti para kader sampai ke daerah bersama Golkar dan PPP.  

"Iya sampai ke daerah-daerah bareng-bareng, (wajib) iya dong harus," katanya.

Meski demikian, Zulkifli mengatakan Koalisi Indonesia Bersatu belum menetapkan nama calon.

Menurutnya, saat ini ketiga parpol merumuskan apa yang harus dikerjakan agar Indonesia bersatu dan maju.

"Itu dulu dikerjakan. Kita belum bicara (nama calon) presiden, nanti. Siapa calonnya itu masih lama," katanya.

Ditanya soal keinginan Golkar mendorong nama Airlangga Hartarto, Zulkifli mengatakan hal itu wajar. 

"Ya wajar dong, Airlangga kan ketua partai pemenang nomor dua, jadi kalau mau nyapres kan wajar, namanya ketua partai," katanya.

Zul mencontohkan kader PAN juga mendorong namanya maju capres.

"Kader-kader PAN minta saya, wajar juga. Nanti ada minta pak Suharso (PPP) wajar juga, cuman nanti kita lihat realitanta nanti," katanya.

Senada Ketua DPW PAN Sulsel, Ashabul Kahfi Djamal mengatakan, halalbihalal itu sekaligus menjadi ajang konsolidasi untuk menghadapi Pemilu serentak 2024.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved