5 Kota Favorit Para Wisatawan saat Liburan ke Pulau Sumatra
Jika ditelisik lebih jauh, selain kedua pulau tersebut banyak juga destinasi lainnya yang pantas untuk dieksplorasi, contohnya saja Pulau Sumatra.
TRIBUN-TIMUR.COM - Dalam hal pariwisata, berbagai destinasi di Pulau Bali dan Jawa menyedot banyak perhatian dunia.
Bukan tanpa alasan, alam yang cantik dan budaya yang menarik memang menjadi daya tarik utama.
Jika ditelisik lebih jauh, selain kedua pulau tersebut banyak juga destinasi lainnya yang pantas untuk dieksplorasi, contohnya saja Pulau Sumatra.
Pulau Sumatra juga turut menawarkan berbagai destinasi wisata alam eksotis.
Apalagi semakin ke sini, akomodasi dan transportasi di Sumatra juga tambah berkembang.
Anda bisa memilih naik bus, travel, atau juga pesawat.
Baik itu tiket bus, sewa mobil atau lainya juga sudah gampang didapatkan.
Bagi anda yang memiliki rencana untuk liburan ke Sumatra, banyak sekali kota populer yang dipilih wisatawan.
Inilah 5 kota di antaranya;
Kota Palembang
Palembang sendiri merupakan ibukota dari provinsi Sumatra Selatan dengan luas mencapai 400,61 km persegi.
Kota ini memiliki berbagai daya tarik wisata yang membuatnya semakin kondang.
Beberapa destinasi wisata populer di Palembang antara lain Jembatan Ampera, Masjid Cheng Ho, Benteng Kuto Besak, Masjid Agung Sultan Mahmud Badaruddin, dan lain sebagainya.
Tidak hanya destinasi wisatanya saja, Palembang juga memiliki beberapa kuliner yang kondang seantero negeri.