Persib Bandung
Persib Bandung Bakal Jalani 7 Pertandingan Selama Februari, Lawannya Ada Bhayangkara & PSM Makassar
Persib Bandung akan menjalani jadwal padat selama Bulan Februari mendatang.
Editor:
Sudirman
Tribunnews
Pemain asing Persib Bandung, Bruno Cantanhede (putih) saat duel dengan pemain Borneo FC
Sejumlah klub besar dan ada juga klub pesaing juara yang akan dihadapi Maung Bandung.
Misalnya saja Bhayangkara FC yang bakal dihadapi tanggal 6 Februari.
Sebelum itu Persib Bandung akan melawan PSM Makassar.
Lalu Persib Bandung juga akan bertemu PSS Sleman tanggal 10 Februari.
Laga ini layak dinantikan karena di PSS kini ada eks bomber Persib Wander Luiz.
Kemudian tanggal 18 Februari Persib akan menghadapi tim yang tengah bangkit Persipura Jayapura.
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Siasat Persib Bandung Hadapi Jadwal Padat di Bulan Februari, Jalani Tujuh Laga Dalam 28 Hari
Halaman 2 dari 2