Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Teknologi

Ternyata Mudah, Begini Cara Membuka Pola HP yang Terlupa

Jika Anda lupa pola kunci layar ponsel Anda, ada cara yang bisa dilakukan untuk membuka polanya.

Editor: Muh. Irham
google
ilustrasi: menatap layar ponsel 

TRIBUN-TIMUR.COM - Pola kunci HP merupakan hal penting untuk menjaga keamanan data dan ponsel Anda. Namun terkadang pola kunci tersebut terlupa oleh pemiliknya sendiri.

Hal ini tentu membuat pemiliknya bingung. Mencoba berbagai pola bukan solusi yang disarankan. Pasalnya beberapa ponsel hanya memberi kesempatan beberapa kali untuk melakukan percobaan. Jika percobaan itu gagal terus, layar ponsel akan dikunci secara otomatis.

Jika Anda lupa pola kunci layar ponsel Anda, ada cara yang bisa dilakukan untuk membuka polanya.

Tentu saja, terkadang lupa dengan pola HP yang dibuat. Pola yang rumit membuat lupa dan tidak bisa lagi membuka layar HP

Semua hape saat in tentu punya fitur pengunci layar, salah satunya dengan menggunakan pola atau pattern.

Lewat pola buatanmu sendiri, kamu tinggal menghubungkan beberapa titik untuk membuka layar.

Nah masalahnya, ada saja seseorang yang terlalu rumit membuat pola.

Atau bisa juga sudah terlalu sering dia mengubah pola buatannya, sehingga dia sendiri kesulitan mengingatnya.

Tentu saja layar hape akan terkunci dan segala menu dan fitur di dalamnya tak bisa digunakan.

Lalu apa yang harus dilakukan? Yuk coba langkah-langkah berikut ini, tanpa perlu melakukan factory reset yang akan menghapus semua data.

Cara membuka pola HP yang lupa

Forgot Pattern

Fitur Forgot Pattern ini bisa diakses setelah kamu beberapa kali salah memasukan verifikasi keamanan saat membuka layar terkunci.

Yang dibutuhkan adalah hape Android, koneksi internet serta akun Gmail terdaftar.

Jadi setelah kamu beberapa kali gagal membuka kunci, karena lupa dengan pola buatanmu sendiri, maka pilih menu Forgot Pattern.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved