Tribun Wiki
Profil Ninsar Syabir, Rider Asal Pinrang Lolos Seleksi Red Bull MotoGP Rookies Cup 2022
Awal kariernya ini dimulai dengan hobi sejak kecil yang suka menonton balap motor di TV.
Penulis: Nining Angraeni | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUNPINRANG.COM, WATANG SAWITTO - Ninsar Syabir warga Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan terpilih untuk mengikuti seleksi Red Bull MotoGP Rookies Cup 2022.
Ia bercerita bagaimana bisa terpilih mengikuti seleksi Red Bull MotoGP Rookies Cup 2022.
"Awalnya saya cuman liat postingan Red Bull MotoGP Rookies Cup 2022 di facebook. Nah, disitu saya coba mendaftar dengan mengisi formulir," kata Sincank sapaan akrabnya kepada tribun-timur.com, Selasa (7/9/2021).
Selang beberapa minggu pendaftaran, Sincank mendapat email resmi dari pihak Red Bull MotoGP Rookies Cup 2022.
Ia dinyatakan lolos untuk mengikuti seleksi.
"Saya tambah yakin ketika melihat pengumuman masuk dalam seleksi Red Bull MotoGP Rookies Cup 2022 melalui akun Facebook mereka. Di situ nama saya masuk di perebutan Golden BIB," bebernya.
Dikatakan, sebenarnya seleksi dilakukan pada tahun ini.
Namun, karena masih pandemi Covid-19 maka seleksi akan dilakukan tahun 2022.
"Kalau saat ini ada pemilihan pembalap populer melalui sosial media resmi Golden BIB Red Bull MotoGP di akun Facebook mereka," ucapnya.
Sembari menunggu tahun depan, Sincank mempersiapkan diri dengan latihan fisik.
Di tengah kesibukannya latihan itu, ia selalu menyisihkan waktu untuk mengaji.
"Jika sudah waktunya salat, saya berhenti latihan dulu untuk melaksanakan kewajiban. Saya juga menyempatkan diri untuk mengaji," terangnya.
Lebih lanjut, Sincank mengatakan awal kariernya ini dimulai dengan hobi sejak kecil yang suka menonton balap motor di TV.
"Sejak kecil itu saya memang suka main motor-motoran. Terus berlanjut dengan menonton balap motor di TV. Dari situ, saya bercita-cita untuk menjadi seorang pembalap yang kelak bisa menajdi pembalap terbaik dan membanggakan," jelasnya.
Sincank pun mulai terjun ke dunia balap pada tahun 2018.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/ninsar-syabil.jpg)