Tribun Makassar
Dilapor BMI, Polrestabes Makassar Segera Periksa Selebgram Dimas
Satuan Reksrim Polrestabes Makassar, terus mendalami laporan penyebaran pornografi dan pelanggaran Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik
Penulis: Muslimin Emba | Editor: Sudirman
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Satuan Reksrim Polrestabes Makassar, terus mendalami laporan penyebaran pornografi dan pelanggaran Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik yang dilaporkan Brigade Muslim Indonesia (BMI).
Dalam salinan laporannya, BMI mengadukan seorang Selebrgam Makassar Dimas.
Dimana unggahan di instastory milik akun @dimsun diduga mengunggah onten bermuatan pornografi pada 27 Agustus 2021.
Kasat Reskrim Polrestabes Makassar, Kompol Jamal Fathur Rakhman, mengaku telah menerima laporan BMI dan segera memperosesnya.
"Sementara ditangani," kata Alumni Akademi Kepolisian RI (Akpol) angkatan 2005 itu saat dikonfirmasi, Senin (6/9/2021) siang.
Hal senada diungkapkan Kabid Humas Polrestabes Makassar AKP Lando.
Menurutnya, berkas perkara Dimas saat ini dalam tahap pemeriksaan untuk selanjutnya dilakukan pemanggilan.
"Berkas permintaan keterangan awal dan laporan pengaduannya, proses disposisi di ruang kasat. Nanti kalau sudah di unit yang tangani baru bisa kita ketahui (jadwal pemanggilannya)," kata Lando.
Sementara itu, Ketua Brigade Muslim Indonesia (BMI) Muhammad Zulkifli mengatakan, apa yang dilakukan jajaran pengurusnya melaporkan Dimas, adalah langkah yang tepat.
"Saya mendukung penuh langkah yang diambil anggota saya untuk melaporkan selebgram Dimas alias dimsum, karena kami anggap postingan-postingannya dapat memberi edukasi yabg buruk buat masyarakat," kata Zulkifli.
Ia pun berharap, laporan atau aduan yang dimasukkan pengurus BMI, Andi Haryono dapat diproses secara tuntas oleh aparat penegak hukum.
"(Saya) berharap aparat bisa segera menindak lanjuti laporan anggota saya sesuai aturan yang berlaku," tegasnya.
Aduan yang dilayangkan BMI kata Zulkifli bukan tanpa alasan yang kuat.
Pasalnya, beberapa konten unggahan Dimas, kata dia, cenderung mengarah ke pornografi bahkan ke hubungan sesama jenis.
"Jadi sekitar tanggal 27 Agustus 2021 dan diposting di history IG miliknya (dimsun). Dalam vidio ini tampak dimsun menerangkan tentang hubungannya dengan sesama jenis dengan bahasa-bahasa yang di nilai tidak senonoh," ungkap Zulkifli.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/screenshot-instastory-dimsun-dan-laporan-bmi.jpg)