Tribun Toraja
Warga Toraja Utara Mulai Divaksin Moderna
Proses vaksinasi Covid-19 jenis moderna mulai menyasar masyarakat umum di Toraja Utara, Senin (30/8/2021).
Penulis: Tommy Paseru | Editor: Sudirman
30 warga tersebut merupakan penerima vaksin dosis kedua.
Pelajar Divaksin Sinovac
Kepala Dinas Kesehatan, Elizabeth R Zakaria menjelaskan, vaksin moderna ini nantinya diperuntukkan bagi masyarakat yang sama sekali belum menerima vaksin Covid-19.
"Jadi jenis moderna ini untuk masyarakat yang sama sekali belum mendapatkan vaksin," tegasnya.
Elizabeth juga menjelaskan terkait vaksinasi pelajar di Toraja Utara.
Ia mengatakan, untuk pelajar akan disuntikkan vaksin jenis sinovac.
"Jadi vaksinasi anak sekolah usia 12-17 tahun juga mulai dilakukan yang menggunakan jenis sinovac," paparnya.
Vaksinasi pelajar kata dia, segera dan akan dilakukan mengigat proses belajar tatap muka di Toraja Utara sudah berlangsung.
Terpisah, Sekretaris Daerah Toraja Utara, Rede Roni Bare berharap agar semua stakeholder menjadi corong sosialisasi kepada masyarakat.
Itu dimaksud, agar sasaran vaksinasi di Toraja Utara segera tercapai.
Ia juga meminta seluruh stakeholder mensosialisasikan tentang pentingnya vaksinasi.
"Kita berharap agar semua stakeholder menjadi corong sosialisasi kepada masyarakat,"
"Terkhusus bagi anak-anak sekolah yang saat ini sudah belajar tatap muka," imbaunya.(*)
Laporan Kontributor : TribunToraja.Com,@b_u_u_r_y
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/bupati-toraja-utara-memantau-proses-vaksinasi-covid-19-jenis-moderna-di-toraja-misliana-hotel.jpg)