Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Luwu Utara

Waspada! 219 Warga Meninggal karena Terpapar Covid-19, Luwu Utara dan Luwu Timur Perpanjang PPKM

Sebanyak 219 warga Luwu Utara dan Luwu Timur meninggal karena terpapar Covid-19. 130 di Lutim dan 89 di Lutra.

Penulis: Ivan Ismar | Editor: Abdul Azis Alimuddin
Humas Pemkab Lutra
Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, menjadi pembicara pada kegiatan pengenalan kampus Mahasiswa Baru (Maba) Hubungan Internasional (HI) Universitas Hasanuddin (Unhas), Kamis (12/8/2021). 

Sebanyak 11 kecamatan zona merah, yakni Masamba, Baebunta, Baebunta Selatan, Sabbang, Sukamaju.

Sukamaju Selatan, Bone-bone, Tanalili, Malangke, Mappedeceng, dan Malangke, Barat.

Sisanya, 3 kecamatan zona orange, yaitu Sabbang Selatan, Rongkong, dan Seko.

“Zona kuning sisa satu kecamatan yakni Rampi dan zona hijau sudah tidak ada,” katanya.

Jumlah pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh pada Rabu (18/8/2021) di Luwu Timur, Sulsel bertambah.

Jubir Satgas Covid-19 Luwu Timur, Masdin mengatakan pasien yang dinyatakan sembuh atau selesai menjalani proses isolasi bertambah 9 orang.

Jubir Satgas Covid-19 Luwu Timur, Masdin
Jubir Satgas Covid-19 Luwu Timur, Masdin (TRIBUN-TIMUR.COM/IVAN ISMAR)

Pasien sembuh dari Kecamatan Burau 3 orang, Wotu 4, Tomoni Timur 1 orang dan Kecamatan Wasuponda 1 orang.

“Pasien dinyatakan sembuh per hari ini sebanyak 5.287 orang,” katanya.

Sedangkan untuk kasus baru positif kata Masdin juga terdapat penambahan sebanyak 47 orang.

Kasus positif ini tersebar di Kecamatan Burau 1 orang, Wotu 2, Tomoni 4, Tomoni Timur 2, Kalaena 1, Angkona 1 orang.

Kemudian dari Kecamatan Malili 1 orang, Wasuponda 13 orang, Nuha 14 orang, dan Kecamatan Towuti 8 orang.

“Per hari ini, jumlah kasus positif di Luwu Timur sudah mencapai 5.908 orang,” ujar Masdin.

Kabar buruknya, pasien positif Covid-19 yang meninggal juga mengalami penambahan 2 orang. Pasien yang meninggal ini berasal dari Kecamatan Kalaena dan Angkona.

“Dengan demikian, jumlah pasien positif Covid-19 yang meninggal sudah di angka 130 orang,” kata Masdin.

Tingginya lonjakan kasus positif di Luwu Timur memaksa dilaksanakannya PPKM level 4.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved