Pelajar Tewas Kecelakaan
Dalam Sebulan, Dua Pelajar di Tana Toraja Tewas Akibat Kecelakaan Motor
Dalam Sebulan, Dua Pelajar di Kabupaten Tana Toraja Tewas Akibat Kecelakaan Motor
Penulis: Tommy Paseru | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUNTORAJA.COM, MAKALE - Kecelakaan lalulintas yang melibatkan anak di bawah umur kembali terjadi di Tana Toraja, Sulawesi Selatan, Kamis (3/6/2021).
Sehingga sejak Mei 2021 atau dalam sebulan terakhir, sudah dua kasus kecelakaan anak dibawah umur terjadi di Tana Toraja.
Kasus yang pertama menimpa FR (15) pada Rabu (5/5/2021).
Siswa SMK Kristen Makale ini tewas bertabrakan dengan mobil pete-pete (angkot).
Tabrakan terjadi di jalan poros Makale-Rembon.
Tepatnya di depan toko Sentosa, Kelurahan Kamali Pentalluan, Kecamatan Makale, Tana Toraja.
Tabrakan bermula saat FR yang mengendarai motor DP 4362 JB bergerak dari arah Makale ke Rembon.
Korban yang melaju cukup kencang kemudian bertabrakan dengan mobil Petepete DD 1729 BC yang dikemudikan oleh pria KR (63).
Saat itu korban terlempar ke arah samping jalan.
Akibat kecelakaan, FR mengalami lecet pada bagian muka, luka terbuka pada kepala dan darah keluar dari telinga.
Warga yang berada di lokasi kejadian langsung melarikan korban ke rumah sakit.
Namun tak lama mendapat perawatan di rumah sakit, FR menghembuskan nafas terakhirnya.
Kemudian kasus yang kedua terjadi di poros Bonggakaradeng-Rano, Lingkungan Buttu, Kelurahan Ratte Buttu, Kecamatan Bonggakaradeng, Kamis (3/6/2021) pagi tadi.
Korban tewas bernama Sume (15). Ia adalah warga Leon, Lingkungan Buttu.
Peristiwa ini pertama kali diketahui oleh salah seorang warga setempat, Ibrahim Leke'.
