Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Tribun Makassar

E-Coklit Dievaluasi, KPU Mulai Persiapkan Hadapi Pemilu 2024

Divisi Data dan Informasi KPU RI, Viryan Azis mengunjungi Kantor KPU Kota Makassar Jl Antang Raya, Minggu (21/3/2021).

Penulis: Muhammad Fadhly Ali | Editor: Sudirman
KPU Makassar
Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Divisi Data dan Informasi Viryan Azis bertandang ke Kantor KPU Kota Makassar Jl Antang Raya, Minggu (21/3/2021). 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -Divisi Data dan Informasi KPU RI, Viryan Azis mengunjungi Kantor KPU Kota Makassar Jl Antang Raya, Minggu (21/3/2021).

Kedatangan Viryan dalam rangka Supervisi dan Monitoring terkait Evaluasi Pelaksanaan E- Coklit di Kota Makassar.

"Ini sebagai bahan persiapan Digitalisasi Pemilu dan Pemilihan Serentak tahun 2024, khususnya pada pemutakhiran data pemilih," kata Viryan via rilis KPU Makassar, Minggu siang.

Menurutnya, evaluasi dimaksud untuk dijadikan bahan meningkatkan kualitas pelaksanaan Pemilu dan Pemilihan Serentak tahun 2024.

"Agar penggunaan teknologi informasi sebagai alat dukung dapat diterapkan," katanya.

Seperti diketahui, pelaksanaan Pemilu serentak tak mudah untuk dilaksanakan karena jadwal berdekatan.

Karena itu, ia berharap penggunaan teknologi dengan e-coklit.

"Keserentakan pemilu sekali lagi KPU mengatakan hal ini tidak mudah. Tetapi KPU tidak ingin bicara soal revisi UU atau tidak. Yang paling penting buat KPU, walaupun nanti misalnya bisa diatur dalam PKPU soal teknologi," kata Plh Ketua KPU Ilham Saputra.

Salah satu hal jika pemilu dan pilkada 2024 dilaksanakan itu adalah dengan gunakan sistem informasi teknologi.

"Misal coklit itu bisa dilakukan dengan e-coklit. Jadi enggak perlu door to door atau nanti langsung KPU saja yang lakukan coklit dan waktunya tidak perlu lagi diatur sebanyak mungkin," jelasnya

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved