Kapolres Enrekang Perkuat Sinergitas dengan Aparat Penegak Hukum
Kegiatan ini untuk meningkatkan pelayanan persidangan di Pengadilan Negeri Enrekang dan penanganan perkara Pidana khususnya menghadapi Covid-19.
TRIBUNENREKANG.COM, ENREKANG - Guna bensinergi antar lembaga penegakkan hukum demi terciptanya pelayanan hukum yang prima bagi masyarakat.
Kapolres Enrekang, AKBP Dr. Andi Sinjaya menghadiri Coffee morning yang diadakan Pengadilan Negeri Enrekang, Selasa (9/2/2021) di ruang Sidang Pengadilan Negeri Enrekang.
Coffee morning Aparat Penegakan Hukum (APH) dihadiri pula Kejaksaan Negeri Enrekang, Pengadilan Negeri Enrekang, Rutan IIB Enrekang dan Polres Enrekang.
Kegiatan ini untuk meningkatkan pelayanan persidangan di Pengadilan Negeri Enrekang dan penanganan perkara Pidana khususnya menghadapi Covid-19.
Dalam kesempatan tersebut Ketua PN Enrekang, Karsena berharap melalui kegiatan coffee morning tersebut, unsur-unsur penegakkan hukum di kabupaten Enrekang dapat bersinergi dan berkomunikasi untuk mewujudkan penegakkan hukum yang baik.
"Kegiatan coffee morning ini bertujuan untuk mempermudah koordinasi antara aparat penegak hukum diwilayah kabupaten Enrekang" kata Karsena.
Sementara Kapolres Enrekang, AKBP Andi Sinjaya mengatakan kami Polres Enrekang akan selalu bersinergi dengan APH demi terwujudnya peningkatan pelayanan dan penanganan perkara pidana.
"Moment ini sebagai bentuk meningkatkan hubungan silaturahmi antara seluruh aparat penegak hukum," tuturnya.
Kapolres Enrekang Perkuat Sinergitas
Update Corona Enrekang Hari Ini
Positif Corona Enrekang Bertambah
Suasana di RM Nelayan, Lokasi OTT Lima Orang Sebelum Gubernur Nurdin Abdullah Dijemput KPK |
![]() |
---|
Fakta-fakta Agung Sucipto Pengusaha Lokal Ikut Diciduk KPK Kini Menyusahkan Gubernur Nurdin Abdullah |
![]() |
---|
Rumah Anggung (Agung Sucipto), Si Kontraktor Pemilik Rp1 M di Bulukumba Tampak Sepi |
![]() |
---|
'Gubernur Sulsel Balik ke Makassar dan Memberi Keterangan Pers', Veronica: Kami Berharap Itu Benar |
![]() |
---|
Surat Penyelidikan Gubernur Sulsel Teregister KPK Oktober 2020 Gubernur Ke6 OTT Kasus Gratifikasi |
![]() |
---|